
INILAHCOM, Manchester - Danny Higginbotham menilai Manchester United saat ini lemah di sektor pertahanan menyusul kekalahan 2-3 dari Brighton pekan kedua Liga Premier League 2018-19.
United memulai musim baru Liga Premier Inggris dengan kemenangan 2-1 ketika menjamu Leicester 2-1, namun Paul Pogba dan kawan-kawan harus mengakui keunggulan tim besutan Chris Hugton ketika bertandang ke markas mereka.
Terlepas dari kekalahan tersebut, Higginbotham menyoroti sektor pertahanan Setan Merah yang masih rapuh, di mana belum konsisten dan solidnya dua bek tengah, Eric Bailly dan Victor Lindelof, United.
"Saya pikir masalah yang mereka hadapi adalah bahwa Bailly dan Lindelof belum konsisten dan solid," ujar mantan bek tengah United itu dikutip SkySports.
Berkaca pada laga tersebut, pemain jebolan akademi United itu ingin Jose Mourinho mendatangkan bek tengah baru yang bisa bermain konsisten, karena menurutnya sebuah tim sukses dimulai dari pemain belakang.
"Mourinho, dia tidak memiliki bek tengah (yang bermain) konsisten dan yang dia percaya. Anda melihat tim yang sukses, apakah itu di domestik atau internasional,
itu mulai dibangun dari sektor bek tengah yang solid," ia memungkasi. Hingga jendela transfer musim panas ditutup, United tidak mampu mendatangkan satu bek tengah pun, setelah tertarik mendatangkan Toby Alderweireld dan Yerry Mina, namun mereka hanya mendatangkan satu bek sayap, Diogo Dalot.
Baca Kelanjutan Man United Diminta Perkuat Sektor Bek Tengah : https://ift.tt/2wa8qvwBagikan Berita Ini
0 Response to "Man United Diminta Perkuat Sektor Bek Tengah"
Posting Komentar