INILAHCOM, Barcelona - Rumor kepindahan Paul Pogba belum reda. Barcelona diyakini masih berusaha merekrut pemain asal Prancis itu sebelum bursa transfer ditutup.
Pogba terus dikabarkan ingin hengkang dari Manchester United. Sang agen, Mino Raiola disebut terus melakukan negosiasi dengan Barcelona.
Bursa transfer Liga Primer Inggris memang sudah ditutup. Tapi, La Liga masih bisa merekrut pemain karena bursa transfer ditutup pada 31 Agustus.
Pogba mencetak satu dari dua gol MU saat mengalahkan Leicester City di laga perdana Liga Primer Inggris, Sabtu (11/8/2018) dini hari WIB di Old Trafford. Bahkan, pelatih Jose Mourinho menunjuk Pogba sebagai kapten tim di laga tersebut.
Barcelona sudah mendatangkan beberapa pemain anyar di musim panas ini, seperti Malcom, Arthur Melo, Clement Lenglet, dan Arturo Vidal. Tapi, rumor merekrut Pogba belum reda.
Presiden Barcelona, Josep Bartomeu tak memberikan jabawan pasti soal keinginan merekrut Pogba. Tapi, dia menyebut masih ada 20 hari lagi untuk mendatangkan pemain baru.
"Saya tidak ingin bicara nama pemain, kami harus menghormati semua klub. Kami masih punya waktu 20 hari lagi. Kita lihat saja nanti pemain mana yang datang," ujar Bartomeu, dikutip dari Football Espana.
"Kami saat ini fokus pada persiapan tampil di La Liga (pekan depan). Soal pemain, silakan tanya pada Eric Abidal (direktur olahraga), Ramon Planes (wakil sekretaris teknik) atau Pep Segura (manajer umum). Masih ada waktu untuk melakukan bisnis," katanya.
Baca Kelanjutan Barcelona Masih Punya Waktu 20 Hari Rekrut Pogba : https://ift.tt/2OwNw0iBagikan Berita Ini
0 Response to "Barcelona Masih Punya Waktu 20 Hari Rekrut Pogba"
Posting Komentar