INILAHCOM, Ankara - Federasi Sepakbola Turki (TFF) mengecam keras perlakuan diskriminatif dan rasisme yang menyebabkan Mesut Ozil memutuskan mundur dari timnas Jerman.
Ozil mengumumkan berhenti memperkuat timnas negaranya, Senin (23/7/2018) kemarin. Pemain 29 tahun merasa kecewa dan sakit hati mendapat perlakuan rasisme karena punya garis keturunan Turki serta diskriminasi dari beberapa petinggi Federasi Sepakbola Jerman (DFB).
Foto Ozil bersama Erdogan pada Mei lalu diklaim sebagai pemicu kurang harmonisnya internal skuad timnas Jerman yang menyebabkan mereka gagal menembus fase gugur Piala Dunia 2018. Ozil pun menjadi pemain yang paling disorot saat itu.
Simpati untuk Ozil terus mengalir baik dari rekan sesama pesepakbola, politisi, dan para fansnya. Belum lama ini, Federasi Sepakbola Turki (TFF) menyatakan dukungannya kepada pemain berdarah Turki tersebut.
"Kami mengutuk perlakukan tersebut, ancaman dan pesan hinaan yang diterima Ozil karena latar belakangnya," demikian pernyataan resmi.
Sebelumnya, Presiden Recep Tayyip Erdogan juga ikut memberi dukungan bagi Ozil. Orang nomor satu Turki itu menyayangkan pihak yang justru mengedepankan isu-isu rasial ketimbang prestasi yang pernah dipersembahkan Ozil bagi negaranya.
"Senin malam saya berbicara dengan Mesut (Ozil). Sikap dalam isi surat pernyataannya benar-benar patriotik," kata Erdogan.
"Tidak seharusnya sikap rasis seperti ini ditujukan kepada seorang pemuda yang sudah mengeluarkan keringatnya bagi kesuksesan timnas Jerman. Ini tidak bisa dibiarkan," ia memungkasi.
Sumber: BBC
Baca Kelanjutan TFF Mengutuk Keras Perlakuan Rasisme pada Ozil : https://ift.tt/2A8sAuuBagikan Berita Ini
0 Response to "TFF Mengutuk Keras Perlakuan Rasisme pada Ozil"
Posting Komentar