Search

Mbappe Fenomenal di Usia Muda

INILAHCOM, Paris - Mantan pelatih Prancis, Laurent Blanc, memuji performa Kylian Mbappe dengan menyebutnya sebagai pemain fenomenal di Piala Dunia 2018.

Mbappe berhasil membawa Prancis lolos hingga babak semifinal setelah mengalahkan Uruguay 2-0 di perempatfinal. Sepanjang turnamen ini, winger klub PSG tampil oke di lini serang Prancis. Dari lima penampilan, dia sudah mencetak tiga gol serta membuat satu assist.

Selain itu, di level klub sepanjang musim 2017/18 dia juga tampil impresif dengan mencetak 21 gol serta 16 assists dari 46 pertandingan di semua kompetisi.

Melihat statistik Mbappe di timnas maupun level klub wajar Blanc menyebutnya seorang yang fenomenal, karena ia mencapai semua itu di saat umurnya masih 19 tahun.

"Pendapat saya tidak berubah padanya: dia adalah fenomena," ungkap Blanc dikutip dari Goal.

"Dia adalah pria yang bisa menakuti pertahanan lawan. Seluruh tim mendapat manfaat dari ketakutan yang ditimbulkan olehnya. Itu bagus untuk kolektif," ia menambahkan.

Selanjutnya Prancis akan menghadapi Belgia di babak Semifinal, Rabu (11/7/2018) dini hari WIB, di St. Petersburg Stadium. Ini merupakan semifinal kedua Prancis sejak Piala Dunia 1998.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mbappe Fenomenal di Usia Muda : https://ift.tt/2MY97y2

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mbappe Fenomenal di Usia Muda"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.