INILAHCOM, Bandung - Persib bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-26, Minggu (24/9/2017) di Stadion Si Jalak Harupat.
Bhayangkara FC mengancam di menit ke-12. Tendangan dilepaskan Ilham dari dalam kotak penalti. Tapi arah bola masih melambung di atas mistar.
Tim tamu kembali menebar ancaman di menit ke-17. Memanfaatkan umpan Ilham, sepakan Subo dari dalam kotak penalti masih melenceng di kanan gawang.
Satu menit berselang, pemain asing Bhayangkara FC, Lee Yoo-Joon melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Bola masih bisa diamankan kiper Persib, M. Nathsir.
Bhayangkara FC benar-benar meneror pertahanan Persib. Menit ke-19, tandukan Spasojevic memanfaatkan umpan silang masih melenceng di kanan gawang.
Terus menekan, Bhayangkara FC akhirnya berhasil mengoyak jala Persib di menit ke-27. Sepakan keras Paulo Sergio dari luar kotak penalti tak bisa dihentikan Natshir.
Tiga menit berselang, Persib berusaha membalas. Sayang, tandukan Essien usai memanfaatkan sepak pojok masih mampi ditepis kiper Bhayangkara FC, Awan Setho.
Dua peluang didapat Persib di menit ke-35 dan 41. Sontekan Maitimo masih melenceng, sementara sepakan keras Essien ditepis Raharjo. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Babak kedua berjalan tujuh menit. Bhayangkara FC membuang peluang mencetak gol kedua. Lolos dari perangkap offside, Ilham tak mampu menaklukkan Natshir setelah sepakannya melenceng dari sasaran.
Peluang bagus didapat Persib di menit ke-60. Sayang, bola sontekan Essien membentur tiang gawang.
Tiang gawang kembali menjadi penyelemat Bhayangkara FC. Kali ini giliran tendangan keras Matsunaga yang membentur tiang di menit ke-68.
Persib baru bisa menyamakan skor di menit ke-74. Menerima umpan tarik Maitimo, sontekan Essien berhasil menaklukkan Awan Setho.
Bhayangkara FC nyaris memenangkan pertandingan di menit ke-90. Tendangan yang dilepaskan Dendi bisa diblok Nathsir, bola liar diteruskan oleh Sergio, tapi bola tak menemui sasaran. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.
Hasil imbang tak mengubah posisi Bhayangkara FC di puncak klasemen dengan 53 poin, sementara Persib di posisi sembilan mengemas 35 poin.
Susunan pemain
Persib Bandung: M Natshir Fadhil; Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Wildansyah (Supardi Nasir 54'), Henhen Herdiana; Kim Kurniawan, Raphael Maitimo, Dedi Kusnandar, Michael Essien, Febri Haryadi; Shohei Matsunaga ( Billy Keraf 68')
Bhayangkara FC: Awan Setho; Otavio Dutra, Indra Khafi, I Putu Gede, Alsan Sanda; Lee Yoo Joon, Evan Dimnas, Wahyu Subo Seto, Ilham Udin Armaiyn (Dendi Sulistyawan 85'), Paulo Sergio Moreira; Ilija Spasojevic (Guy Junior Nke Ondoua 80')
Baca Kelanjutan Gol Essien Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC : http://ini.la/2406568Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gol Essien Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC"
Posting Komentar