
INILAHCOM, Jakarta - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mengatakan bahwa sejauh ini dirinya belum mengetahui bagaimana kelanjutan masa depan karier kepelatihannya.
Wenger sudah tidak melatih lagi sejak memutuskan meninggalkan Arsenal pada akhir musim 2017-18 lalu. Meski sempat dirumorkan akan melatih tim besar seperti Real Madrid, tapi ia belum membuat keputusan untuk melatih lagi.
Pria berkebangsaan Prancis itu mengatakan bahwa masih menikmati hari-harinya dengan melakukan perjalanan untuk menjadi penonton dan melihat mantan pemainnya Thierry Henry dan Patrick Vieira menjadi pelatih.
"Masa depan saya tidak diketahui, bahkan bagi saya," kata Wenger dikutip dari FourFourTwo.
"Saya cukup terbuka (terkait masa depan), tetapi saya menikmati kehidupan sehari-dari. Saya telah banyak melakukan perjalanan baru-baru ini, keliling dunia untuk melihat bagaiman olahraga berkembang dan melihat bagaimana olahraga benar-benar menjadi sangat penting," ia menambahkan.
"Saya percaya bahwa olahraga, di dunia ini, memiliki tanggung jawab besar dan tanggung jawab ini bukan tentang menjadi bintang tetapi tentang nilai-nilai," lanjutnya.
"Sangat baik bagi saya untuk melihat para pemain saya terus membagikan pengalaman mereka dan mengembangkan pemain-pemain muda," pungkasnya menutup.
Baca Kelanjutan Wenger Belum Ketahui Kelanjutan Kariernya : http://bit.ly/2SJzI9qBagikan Berita Ini
0 Response to "Wenger Belum Ketahui Kelanjutan Kariernya"
Posting Komentar