Search

Tottenham akan Segera Diperkuat Harry Kane

INILAHCOM, London - Striker Tottenham Hotspur diperkirakan akan sembuh lebih cepat dari waktu yang diperkirakan, dan kemungkinan akan bermain pada laga kontra Burnley di Liga Premier Inggris, Sabtu (23/2/2019) nanti.

Kapten timnas Inggris itu absen memperkuat Tottenham karena mengalami cedera pada pergelangan kakinya, ketika Tottenham takluk dari Manchester United pada 13 Januari lalu.

Awalnya Kane, striker yang sudah mencetak 20 gol untuk Tottenham di semua kompetisi musim ini, diperkirakan tidak akan fit hingga Maret mendatang.

Namun progres penyembuhan cedera Kane berjalan sangat baik, dan pemain berusia 25 tahun itu telah mengkonfirmasi bahwa ia sudah kembali bersama tim.

"Senang bisa kembali bersama tim saya," tulis Kane di twitter pribadinya dikutip dari FFT.

Tottenham berhasil memenangkan empat pertandingan terakhir di liga tanpa kehadiran Kane, dan berpeluang untuk lolos ke babak perempat final Liga Champions Eropa usai mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor 3-0 di leg pertama babak 16 besar.

Dengan kembalinya Kane dalam waktu dekat, dapat menambah kekuatan klub asal London utara itu untuk berjuang dalam perburuan gelar juara Liga Premier Inggris dan berusaha untuk terus melaju di Eropa.

Saat Tottenham membuntuti Manchester City dan Liverpool di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Premier Inggris, dengan hanya berselisih lima poin.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tottenham akan Segera Diperkuat Harry Kane : https://ift.tt/2T69g9f

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tottenham akan Segera Diperkuat Harry Kane"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.