
INILAHCOM, Paris - Neymar mengalami cedera saat Paris Saint-Germain (PSG) ditahan imbang Bordeaux. Thomas Tuchel optimistis Neymar bisa tampil di laga akhir pekan nanti.
Dalam pertandingan yang berkesudahan imbang 2-2 di Matmut Atlantique Stadium, Minggu (2/12/2018) malam WIB, Neymar hanya bermain sampai menit ke-52, ia digantikan Eric Maxim Choupo Moting.
Setelah dilakukan pemeriksaan medis, Neymar diketahui mengalami cedera pangkal paha kambuhan. Sebelumnya, ia mendapat cedera tersebut saat membela Brasil di jeda internasional pada November lalu.
Setelah meminta penjelasan dari tim dokter, Tuchel lega karena cedera Neymar tak serius. Meskipun tak perlu waktu lama dalam pemulihannya, Tuchel enggan memainkan Neymar di laga tengah pekan.
"Saya belum bertemu dengan Neymar, tetapi kurang lebih cederanya sama seperti saat di timnas beberapa pekan lalu," kata mantan pelatih Dortmund, dikutip dari FFT.
"Kami membicarakan soal kondisi Neymar, fisioterapis mengatakan kepada saya tidak ada yang serius, tetapi sayangnya ia masih merasa kesakitan sekarang."
"Saya pikir ia menyudahi laga di saat tepat, dia tidak terlalu memaksakannya. Ia akan beristirahat melawan Starsbourg di hari Rabu dan akan siap bermain melawan Montpellier di akhir pekan nanti," ia memungkasi.
Di musim 2018-19, Neymar yang sempat dikabarkan berencana hengkang dari PSG masih menunjukkan peran vitalnya dalam tim. Dari 17 penampilan di semua ajang, ia sudah mengemas 15 gol dan membuat lima assists.[rza]
Baca Kelanjutan Tuchel Tak Khawatir Soal Cedera Neymar : https://ift.tt/2QA5jZiBagikan Berita Ini
0 Response to "Tuchel Tak Khawatir Soal Cedera Neymar"
Posting Komentar