Search

Faktor Mental Bisa Menentukan Hasil Akhir Arsenal

INILAHCOM, London - Arsenal punya catatan kurang oke saat bertamu ke Chelsea. Unai Emery tak khawatir dengan hal tersebut, ia menyebut mentalitas pemain bisa ikut menentukan hasil akhir.

Arsenal akan melakoni derby London kontra Chelsea di Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB. Ini merupakan bigmatch kedua The Gunners di pekan awal Liga Premier Inggris 2018-19 setelah sebelumnya mereka takluk 0-2 dari Manchester City di Emirates Stadium.

Mengawali musim baru dengan kekalahan tentu bukan catatan bagus bagi Arsenal, mereka harus bisa mencuri poin dari kandang Chelsea untuk menambah kepercayaan diri pemain.

Bagi Unai Emery laga melawan Chelsea jadi ujian cukup berat di awal masa kepelatihannya. Pasalnya, Meriam London tak pernah sekalipun menang saat menjalani laga tandang ke Chelsea. Dari enam pertemuan terakhir, Arsenal hanya bisa seri sekali dan lima kali kalah.

Catatan tersebut tak terlalu merisaukan Emery. Berkaca pada laga melawan Manchester City, ia melihat pemainnya sudah menunjukkan permainan yang bagus. Menurutnya, faktor mentalitas bisa menentukan hasil akhir.

"Kami harus bisa menjaga kepribadian kami, serta mentalitas kami. Melawan Manchester City, tim sudah memperlihatkan ide permainan, semangat selama 90 menit meskipun kami kalah," ujar Emery seperti diutip dari BBC.

"Itu adalah hal bagus. Saya ingin kami melanjutkan pekerjaan ini dan menjadi kompetitif selama 90 menit, tetapi dengan penampilan lebih baik lagi baik dari sisi individu maupun kolektifitas," ia memungkasi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Faktor Mental Bisa Menentukan Hasil Akhir Arsenal : https://ift.tt/2nONMgc

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Faktor Mental Bisa Menentukan Hasil Akhir Arsenal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.