Search

Boateng Diminta Jangan Bergabung dengan Man Utd

INILAHCOM, Munchen - Jerome Boateng jadi incaran dua klub kaya Eropa. Mayoritas pemain pilar Bayern Munchen meminta Boateng tetap bertahan di Allianz Arena.

Boateng dikabarkan jadi buruan Manchester United dan Paris Saint-Germain (PSG) di jendela transfer awak musim 2018-19. United masih membutuhkan pemain bertahan baru untuk mengisi pos bek tengah.

Setan Merah memasukkan nama Boateng dalam daftar incaran mereka sebagai opsi alternatif setelah upaya mereka mendatangkan bek Barcelona, Yerry Mina, masih belum menemukan kata sepakat.

Mendekati batas akhir jendela transfer di Liga Premier Inggris 2018-19 pada 10 Agustus lusa, MU tak punya waktu banyak untuk melakukan negosiasi dengan Die Roten. Bahkan, Setan Merah dikabarkan menyiapkan dana 50 juta Pounds guna menggoda Munchen melepas bek 29 tahun.

Rumor tersebut memicu respon dari rekan-rekan setim Boateng di Munchen. Mereka berharap bek timnas Jerman itu bisa melanjutkan menjalani musim baru bersama-sama.

"Kami semua akan sedih. Ia adalah pemain kelas dunia, salah satu yang terbaik di posisinya," ujar David Alaba.

"Saya sudah bermain bersama Jerome (Boateng) dalam banyak kesempatan. Saya berharap dia akan bertahan bersama kami karena ia adalah pemain penting. Bagi saya ia adalah bek terbaik di dunia," pungkasnya.

Kekhawatiran sejumlah pemain Munchen bakal hengkangnya Boateng cukup beralasan. Mereka tentu tak ingin skuad juara Munchen satu per satu hilang menyusul kepergian Arturo Vidal ke Barcelona. Selain itu, penyerang Robert Lewandowski juga tengah dikaitkan dengan Real Madrid.

Sumber: ESPN

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Boateng Diminta Jangan Bergabung dengan Man Utd : https://ift.tt/2M50IwX

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Boateng Diminta Jangan Bergabung dengan Man Utd"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.