Search

Arsenal Tetap Pakai Kiper Gaek Saat Lawan Chelsea

INILAHCOM, London - Unai Emery akan kembali menurunkan Peter Cech di pekan kedua Liga Premier Inggris 2018-19 ketimbang kiper baru mereka Bernd Leno.

Di pertandingan pembuka Liga Premier Inggris 2018-19, Cech dua kali kebobolan saat Arsenal kalah 0-2 dari Manchester City di Emirates Stadium, Minggu (12/8/2018) pekan lalu.

Selain itu, Cech juga menjadi sorotan ketika hampir melakukan gol bunuh diri, ia nyaris memasukan bola ke gawangnya sendiri usai menerima passing dari Matteo Guendouzi. Cech yang berniat memberikan bola kepada Shkodran Mustafi malah mengarahkan bola tipis di depan gawangnya, untung bola tidak masuk ke gawang dan hanya menghasilkan sepakan pojok untuk City.

Kecewa melihat penampilan kiper 36 tahun, fans mendesak Emery memainkan kiper baru mereka Bernd Leno saat bertandang ke markas Chelsea, Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB. Namun mantan pelatih PSG itu tetap mempercayakan Cech sebagai pilihan utama di laga tersebut.

"Mereka memiliki kualitas yang berbeda tetapi bagi kami dalam cara kami ingin bermain, mereka dapat bermain. Untuk hari Sabtu, keputusan untuk saya mudah. Petr Cech dapat terus memulai pertandingan. Saya percaya padanya," ujar Emery dikutip dari FourFourTwo.

Meski hampir melakukan blunder, Emery tetap memuji penampilan Cech saat melawan City. Namum demikian, ia tidak mengesampingkan kualitas Leno.

"Saya sangat senang dengan penampilannya (Cech). Dia memiliki pengalaman, dia memiliki kualitas, dia memiliki kapasitas. Begitu juga dengan Bernd Leno. Mereka adalah dua kiper yang penting bagi kami," ia memmungkasi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Arsenal Tetap Pakai Kiper Gaek Saat Lawan Chelsea : https://ift.tt/2Bh0WMf

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Arsenal Tetap Pakai Kiper Gaek Saat Lawan Chelsea"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.