Search

Low Disarankan Ubah Gaya Kepemimpinan

INILAHCOM, Berlin - Mantan bek kanan Jerman, Philipp Lahm menyarankan Joachim Low mengubah gaya kepemimpinannya untuk menghindari kekecewaan pada generasi Der Panzer selanjutnya.

Juara Piala Dunia 2014 ini secara mengejutkan tersingkir dari Piala Dunia 2018 pada fase grup usai dikalahkan oleh Korea Selatan 0-2 di pertandingan terakhir grup F.

Lahm berpendapat, kegagalan Jerman ini karena gaya kepemimpinan Low masih sama dengan yang diterapkan pada Piala Dunia 2014 lalu.

"Saya yakin bahwa Jogi Low harus mengubah gaya kepemimpinannya dalam beberapa tahun terakhir jika dia ingin berhasil lagi dengan generasi timnas baru," ujar Lahm, dikutip dari Sportingnews.

"Ini bukan tanda kelemahan, tetapi perkembangan lebih lanjut. Dia harus menunjukkan kepada semua individu bahwa mereka bertanggung jawab untuk seluruh tim," ia menambahkan.

Lahm merupakan salah satu pemain yang ikut membawa Jerman juara di tahun 2014 dan dia juga menjabat sebagai kapten tim. Pria 34 tahun tersebut mencatatkan 113 pertandingan dan mencetak lima gol dari semua pertandingan sejak melakukan debut pada Februari 2014 bersama Jerman.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Low Disarankan Ubah Gaya Kepemimpinan : https://ift.tt/2KUsEmr

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Low Disarankan Ubah Gaya Kepemimpinan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.