Search

Indonesia U-19 Menang 4-0 Atas Singapura U-19

INILAHCOM, Sidoarjo - Timnas Indonesia U-19 meraih kemenangan telak 4-0 atas Singapura di Piala AFF U-19 2018.

Dalam lanjutan pertandingan Grup A yang berlangsung di Stadion Gelora Deltras, Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (3/7/2018) malam WIB, timnas Indonesia U-19 memainkan komposisi tim yang berbeda dari laga pertama melawan Laos.

Di lini bek, M Firli dan David Kevin yang dimainkan menjadi starter. Di tengah, M Rafi Syaharil dan Resky Fandi, dan M Rafi Syaharil, dan di depan ada M Rafli dan Samuel Christianson.

Indonesia U-19 tampil dominan dalam penguasaan bola sejak menit awal. Tetapi, mereka kerap kehilangan momentum saat memasuki area penalti.

Barulah di menit ke-20 Indonesia U-19 bisa memecah kebuntuan. Berawal dari umpan silang Asnawi Mangkualam dari sayap kanan, M. Rafli Mursalim yang diapit dua bek lawan bisa membelokkan bola menggunakan sundulannya. Si kulit bundar menuju ke sisi kanan bawah gawang Singapura yang gagal diantisipasi kiper Nusafiq Zaini.

Unggul satu gol, Indonesia U-19 terus menekan pertahanan Singapura U-19 melalui sisi lebar lapangan. Beberapa kali Sadil Ramdani yang beroperasi di sayap kanan bisa masuk kotak penalti. Buruknya sentuhan akhir membuat sejumlah peluang terbuang sia-sia.

Di babak kedua, Singapura mulai berani keluar menyerang. Beberapa kali serangan balik diperagakan tim asuhan Rob Johannes Maria Servais.

Namun demikian, Indonesia U-19 malah berhasil menambah keunggulan di menit ke-61. Rafli Mursalim mencetak gol keduanya usai meneruskan umpan silang Sadil di depan mulut gawang.

Sembilan menit berselang, Indoensia U-19 menjadikan skor 3-0. Kali ini giliran Sadil yang mencatatkan namanya di papan skor. Sontekan Witan Sulaeman mampu ditepis kiper lawan, bola liar dibuang bek Singapura ke kotak penalti. Sadil yang melihat kesempatan langsung menyepak bola dengan kaki kirinya yang gagal diamankan kiper Nusafiq.

Indonesia U-19 hampir mencetak gol keempat di menit ke-79, sontekan Todd Rivaldo bisa melewati kiper tetapi bola bergulir di depan gawang tanpa ada bisa yang menyambut.

Semenit berselang, Todd akhirnya mencetak gol keempat Indonesia U-19. Ia terlebih dulu melewati dua bek lawan sebelum melepaskan sepakan kaki kiri keras yang menaklukkan Nursafiq. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.

Ini menjadi kemenangan kedua Indonesia U-19 di Grup A, sebelumnya mereka menang tipis 1-0 atas Laos di laga perdana. Skuad asuhan Indra Sjafri sementara memuncaki klasemen dengan nilai enam unggul dua angka dari Vietnam dan Thailand. Selanjutnya, Indonesia U-19 akan menghadapi Filipina U-19, kamis (5/7/2018).

Susunan Pemain

Indonesia U-19: M. Riyandi, Asnawi Mangkualam Bahar, Nurhidayat Haji Haris, M Firli, David Kevin, M Rafi Syarahil, Witan Sulaeman, Rezky Fandi, Saddil Ramdani, M Rafli, Samuel Christianson

Singapura U-19: Nurshafiq Zaini, Nazhiim Harman, Akmal Azman, Asraf Zahid, Danish Irfan Azman, Muhammad Nur Adam Abdullah, Muhammad Hamizan Hisham, Joel Chew Joon, Rezza Rezky Ramadhani, Timothy David Yeo Yi An, Syahadat Masnawi

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Indonesia U-19 Menang 4-0 Atas Singapura U-19 : https://ift.tt/2KrB98q

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Indonesia U-19 Menang 4-0 Atas Singapura U-19"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.