
INILAHCOM, Ostersunds - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengkritik aturan UEFA terkait larangan Pierre-Emerick Aubameyang tampil di Liga Europa. Menurut Wenger, aturan tersebut tak masuk akal.
Arsenal tak punya stok penyerang untuk menghadapi Ostersunds, Jumat (16/2/2018) dini hari WIB pada leg pertama 32 besar Liga Europa.
Alexandre Lacazette cedera. Sementara itu, Aubameyang tak boleh main karena Dortmund juga tampil di Liga Europa meskipun sebelumnya pemain asal Gabon itu tampil di Liga Champions, bukan Liga Europa.
Menurut peraturan UEFA, pemain tak boleh tampil bersama klub barunya jika sebelumnya pernah tampil di kompetisi yang sama bersama klub terdahulu. Contoh, pemain yang tampil di Liga Champions bersama Barcelona, tak boleh lagi tampil bersama klub lain yang juga berkompetisi di Liga Champions.
Untuk kasus Aubameyang, dia sempat tampil bersama Dortmund di Liga Champions. Sementara Arsenal hanya tampil di Liga Europa, kompetisi yang beda. Tapi, Dortmund akan main di Liga Europa setelah turun kasta dari Liga Champions sebagai peringkat tiga penyisihan grup.
"Saya yakin semua klub setuju aturan seperti ini dihapus di Eropa. Terutama karena, sebagai contoh, dia (Aubameyang) bermain untuk Dortmund (di Liga Champions). Kemudian Dortmund turun ke Liga Europa, dan dia tak bisa main," ujar Wenger, dikutip dari Sky Sports.
"Jika Anda lihat jumlah transfer yang harus dikeluarkan di pertengahan musim, seorang pemain dilarang tampil adalah hal tak masuk akal. Saya yakin klub-klub Eropa lainnya menentang peraturan ini," katanya.
Baca Kelanjutan Aubameyang Tak Boleh Main, Wenger Kritik UEFA : http://ift.tt/2EodGOfBagikan Berita Ini
0 Response to "Aubameyang Tak Boleh Main, Wenger Kritik UEFA"
Posting Komentar