Search

Bantu Korban Tsunami, Simic Lelang Jersey Spesial

INILAHCOM, Jakarta - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic turut peduli dengan bencana tsunami di Selat Sunda yang menghantam Banten dan Lampung. Simic mencoba meringankan beban korban dengan melelang jersey miliknya.

Tsunami yang menghantam Banten dan Lampung terjadi pada Sabtu (22/12/2018) malam WIB. Hingga kini tercatat ratusan korban meninggal dunia, termasuk tiga personel bang Seventeen dan komedian Aa Jimmy.

Simic berniat membantu meringankan beban pada korban dengan melelang jersey yang dipakainya saat laga terakhir Persija di Liga 1 2018 melawan Mitra Kukar. Jersey itu sangat bersejarah karena menjadi laga penentu Persija menjadi juara Liga 1 2018.

"Tentunya bencana ini menggugah hati saya, mudah-mudahan apa yang saya lakukan bisa meringankan beban mereka," ujar Simic, di laman resmi Persija.

Dalam lelang ini Simic bekerja sama dengan sponsor pribadinya sekaligus sponsor apparel Persija, Specs. Nantinya berapa pun hasil lelang, Specs akan mengalikan dua hasilnya dan mendonasikan buat korban musibah Banten dan Lampung.

"Hasil lelang dari Jersey ini akan kami salurkan melalui badan amal yang secara hukum diakui oleh pemerintah Indonesia (ACT)," tambah Simic.

Lelang jersey Simic untuk korban Tsunami Banten dan Lampung dibuka dengan harga awal 2,5 juta Rupiah dan kelipatannya. Bagi yang tertarik untuk mengikuti lelang amal jersey Simic cukup untuk berkomentar di akun Instagram Specs Indonesia dengan format jumlah harga dan tagar #SimicSpecsJerseyCharity. Proses bidding akan ditutup sampai 10 Januari 2019 pukul 16.00 WIB.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bantu Korban Tsunami, Simic Lelang Jersey Spesial : http://bit.ly/2GJPPhB

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bantu Korban Tsunami, Simic Lelang Jersey Spesial"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.