
INILAHCOM, Paris - Putra Neymar yang baru berusia tujuh tahun, Davi Lucca da Silva Santos, ternyata penggemar berat Kylian Mbappe. Beruntung bagi Davi, sang ayah bermain satu tim dengan Mbappe di PSG.
Menurut Neymar, dia sering mengajak sang buah hati ke tempat latihan PSG. Di sana, Davi tak pernah berhenti membicarakan soal Mbappe.
"Putra saya sangat menyukai Mbappe. Saya membawanya ke tempat latihan dan dia selalu membicarakan Kylian," ujar Neymar, dikutip dari Besoccer.
"Dia ingin berfoto bersama dengan Kylian dan menunjukkannya kepada teman-teman di sekolah. Dia berhasil foto dengan Kylian dan sangat bahagia," tambahnya.
Mbappe memang pantas dijadikan idola. Di usia yang baru menginjak 19 tahun, Mbappe sudah memenangkan trofi Piala Dunia.
Selain itu, dia baru saja membantu PSG menundukkan Lyon dengan skor 5-0. Di laga itu, mantan pemain AS Monaco mencetak empat gol sekaligus menjadikannya pemain pertama sejak 45 tahun lalu yang mampu mencetak empat gol di satu laga di Ligue 1.
Baca Kelanjutan Putra Neymar Idolai Mbappe : https://ift.tt/2ylanpdBagikan Berita Ini
0 Response to "Putra Neymar Idolai Mbappe"
Posting Komentar