Search

Pelatih Ini Pesimis Klubnya Lolos UCL Musim Depan

INILAHCOM, Florence - Pelatih Fiorentina, Stefano Pioli, tak yakin timnya bisa finis di peringkat keempat klasemen akhir Serie A 2018-19 atau memastikan satu tiket lolos ke Liga Champions Eropa.

Fiorentina baru saja meraih tiga poin untuk mengokohkan posisi mereka di peringkat ketiga klasemen sementara, usai mengalahkan Atalanta dengan skor 2-0 Minggu (30/9/2018) lanjutan pekan ketujuh.

Saat ini Fiorentina sudah mengoleksi 13 poin dari empat kali kemenangan, sekali seri dan dua kali tanpa poin. Mereka meliki selisih delapan poin dengan pemuncak klasemen, Juventus, dan dua poin dengan peringkat kedua, Napoli.

Namun mereka dibayang-bayangi oleh dua klub yang berada di posisi keempat dan kelima (Inter Milan dan Sassuolo) yang sama-sama mengoleksi 13 poin.

"Kemenangan kami pada Minggu menegaskan jika kami bisa memiliki musim yang hebat," ujar Pioli dikutip dari Football Italia.

"Tetapi bagi saya untuk mengatakan kami dapat menyelesaikan liga di posisi keempat atau lolos ke Liga Champions Eropa saat ini adalah mustahil, karena ada begitu banyak tantangan dan ujian yang akan dilalui," ia menambahkan.

Dalam dua musim sebelumnya, 2016-17, 2017-18, Fiorentina selalu finis di peringkat kedelapan klasemen akhir. Tetapi mereka sempat hampir finis di empat besar setelah hanya tertinggal tiga poin dari Inter yang berada di posisi keempat di musim 2015-16.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pelatih Ini Pesimis Klubnya Lolos UCL Musim Depan : https://ift.tt/2RiL1RK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pelatih Ini Pesimis Klubnya Lolos UCL Musim Depan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.