Search

Menanti Debut Rekrutan Baru Persija Asal Brasil

INILAHCOM, Jakarta - Renan Silva berpeluang menjalani debut bersama Persija Jakarta akhir pekan ini. Kendati demikian, Renan menyerahkan semuanya kepada pelatih.

Renan diperbolehkan membela Persija di paruh kedua Liga 1 2018 setelah memenuhi syarat administarasi transfer pemain asing termasuk di dalamnya International Transfer Certificate (ITC).

"Dia sudah oke boleh bermain. Mungkin tinggal sama tim buat adaptasi. Dia harus kenal sama teman-temannya dalam tim. Dia harus latihan banyak sama tim," jelas Teco.

Artinya, Renan berpeluang melakoni laga debutnya bersama Persija saat jumpa Arema FC dalam pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (5/8/2018) lusa.

Pemain 29 tahun mengaku siap untuk menghadapi laga perdananya. Selama sepekan terakhir, pemain asal Brasil sudah membangun kedekatan dengan rekan-rekan barunya di sesi latihan.

"Saya siap bermain melawan Arema dan saya harap bisa bantu banyak untuk tim. Saya datang kesini untum membantu tim. Tapi semuanya tergantung pilihan pelatih. Saya serahkan keputusan pada pelatih," ujar Renan.

"Chemistry saya dengan pemain lainnya di posisi gelandang juga cukup bagus seperti Sandi, Ramdani, dan Rohit. Mereka pemain sangat bagus di Persija dan mungkin di Indonesia menurut saya."

"Kami juga punya penyerang berkualitas seperti Osas, Simic, dan Riko, jadi saya pikir tim ini semakin oke untuk merebut gelar juara musim ini," ia menutup.

Sumber: Persija

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Menanti Debut Rekrutan Baru Persija Asal Brasil : https://ift.tt/2n6Fu2I

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menanti Debut Rekrutan Baru Persija Asal Brasil"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.