Search

Kroasia Tetap Bangga karena Main Lebih Baik

INILAHCOM, Mokow - Luka Modric tetap bisa berbangga meski gagal meraih trofi Piala Dunia 2018. Ia menyebut timnya bermain lebih baik dari Prancis.

Kroasia harus mengubur impiannya menjuarai Piala Dunia untuk pertama kalinya setelah di final takluk 4-2 dalam pertandingan yang berlangsung di Luzhniki Stadium, Minggu (15/7/2018) malam WIB.

Sepanjang pertandingan, Kroasia sebenarnya tampil dominan. Statistik mencatat skuad asuhan Zlatko Dalic melakukan 60 persen penguasaan bola berbanding 40 persen yang dilakukan Prancis.

Namun demikian, Prancis tampil lebih efisien dalam memanfaatkan peluang. Dari delapan percobaan, ada enam yang tepat mengarah ke gawang empat diantaranya berujung gol. Sedangkan Kroasia hanya bisa mengarahkan tiga percobaan ke gawang.

"Kami tidak menyimpan penyesalan karena kami adalah tim yang lebih baik di sebagian besar pertandingan," kata Modric.

Dari empat gol yang dicetak Prancis, ada dua gol yang tercipta dari skema open play yang dicetak Paul Pogba dan Kylian Mbappe, sementara dua gol lainnya tercipta berkat kesalahan Mario Mandzukic mengantisipasi bola tendangan bebas Antoine Griezmann yang berujung gol bunuh diri serta handsball Ivan Perisic di area penalti yang berujung gol penalti Griezmann.

"Sayang sekali, beberapa gol ceroboh menguntungkan Prancis," lanjut pemain Real Madrid.

"Mereka akan merayakan sukses ini, tapi kami bisa bangga pada diti sendiri. Ketika berbagau emosi sudah mereda, kami akan bisa menganalisa lebih jelas soal pertandingan ini," ia menambahkan.

Di akhir gelaran, Modric terpilih sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia 2018. Menyabet trofi Golden Ball jadi pelipur lara pemain 32 tahun itu.

"Aku bangga dengan penghargaan ini. Dukungan fans membuatku lebih bangga lagi. Anda tahu, meskipun kalah, Anda sudah mencapai sesuatu yang besar tapi memang sulit ketika Anda hampir saja (juara) tapi akhirnya gagal," ia memungkasi.

Sumber: RTE

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kroasia Tetap Bangga karena Main Lebih Baik : https://ift.tt/2LmOM5k

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kroasia Tetap Bangga karena Main Lebih Baik"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.