INILAHCOM, California - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, menegaskan tidak akan memaksa Carlos Bacca bertahan di San Siro.
Bacca mengungkapkan keinginannya untuk tetap bermain di La Liga setelah masa peminjamannya selama satu musim di Villarreal habis.
Pemain asal Kolombia itu tampil oke dengan mencetak 15 gol di La Liga namun Villarreal tidak ingin memermanenkan mantan pemain Sevilla itu. Villarreal hanya berniat untuk meminjamnya selama satu musim lagi.
Gattuso tidak ingin melihat pemain yang hatinya tidak di klub yang sedang dibela, untuk itu Gattuso tidak akan menahan Bacca di Milan.
"Saya tidak punya masalah dengan dia. Saya tahu dia ingin bermain di Spanyol lagi. Tetapi ada aturan (kontrak) yang harus dihormati dan keinginan untuk tetap di klub," ujar Gattuso, dikutip dari Football Italia.
"Saya tidak akan memaksa siapa pun untuk tinggal. Ketika saya kembali ke Italia, saya akan berbicara dengannya. Jika dia ingin tetap di sini (Milan) bagus, tetapi jika tidak lebih baik dia pergi," tandasnya.[rza]
Baca Kelanjutan AC Milan Takkan Halangi Bacca Hengkang : https://ift.tt/2Agcm2kBagikan Berita Ini
0 Response to "AC Milan Takkan Halangi Bacca Hengkang"
Posting Komentar