
INILAHCOM, London - Ryan Mason harus menutup karier di usia 26 tahun usai mengalami cedera retak tulang tengkorak.
Mason mengalami kejadian mengerikan saat memperkuat Hull City menghadapi Chelsea pada Januari 2017. Tulang tengkoraknya retak usai berbenturan dengan Gary Cahill dalam sebuah duel udara.
Beruntung, nyawa Mason bisa terselamatkan setelah tim dokter memutuskan segera melakukan operasi 61 menit usai insiden benturan terjadi.
Setelah 13 bulan absen dari lapangan hijau untuk berjuang memulihkan kondisinya, Mason memutuskan untuk gantung sepatu setelah mendapat saran dari dokter yang menangani cederanya.
Dia pun menuliskan curahan hatinya melalaui unggahan di media sosial Instagram @ryan8mason. Mason berterima kasih kepada semua orang yang terus memberikan dukungan dalam melewati masa-masa sulit.
"Saya bisa mengkonfirmasi bahwa dokter spesialis menyarankan saya untuk pensiun dari sepak bola profesional," demikian kalimat pembuka dari Mason.
"Saya sudah berusaha tanpa lelah agar bisa kembali ke lapangan. Sayangnya, para ahli medis menyatakan saya tiak punya pilihan selain pensiun karena resiko yang bakal timbul dengan cedera saya."
"Saya akan selalu berterima kasih kepada semua orang yang berada di sekeliling saya. terima kasih kepada tunanga saya yang luar biasa, Rachel yang selalu berada di sisi saya setiap saat sejak saya cedera, memberi saya kekuatan tak peduli berapa berat cobaan yang kami hadapi," dia melanjutkan.
Sepanjang kariernya, Mason pernah memperkuat Tottenham Hotspur di musim 2014-15 dan 2015-16 dan sekali mencicipi laga internasional berseragam timnas Inggris.
Sumber: The Sun
Baca Kelanjutan Retak Tulang Tengkorak Pemain Ini Pensiun Dini : http://ift.tt/2CjnZRMBagikan Berita Ini
0 Response to "Retak Tulang Tengkorak Pemain Ini Pensiun Dini"
Posting Komentar