Search

Ini Idola Lukaku Saat Kecil

INILAHCOM, Manchester - Setiap pesepakbola biasanya memiliki sosok yang dijadikan idola. Bomber Manchester United, Romelu Lukaku mengaku mengidolai mantan pemain Inter Milan, Adriano.

Adriano sempat digadang menjadi pemain masa depan Brasil. Ketika bermain di Inter Milan di pertengahan tahun 2000, Adriano diharapkan menjadi penerus Ronaldo yang hengkang ke Real Madrid.

Sempat tampil apik bersama Inter, penampilan Adriano mulai menurun drastis karena kepopuleran yang mendadak, harta berlimpah, dan ditambah dengan kematian ayahnya membuat Adriano depresi dan mulai kecanduan minuman keras. Sejak mendapat telepon soal kematian ayahnya, penampilan Adriano tak lagi seperti dulu.

Adriano sempat menjadi salah satu penyerang yang ditakuti. Dengan tubuh kuat dan tendangan kaki kiri yang keras, pemain yang sempat dipinjamkan ke Fiorentina mendapat julukan L'Imperatore atau Sang Kaisar.

Meski demikian, Lukaku tetap mengidolai Adriano. Baginya, Adriano adalah panutan dalam sepak bola.

"Saya sangat menyukai pemain asal Brasil. Ketika masih kecil, Adriano adalah idola saya karena ketika saya kecil, saya memiliki kualitas yang sama dengannya," ujar Lukaku, dikutip dari Football Italia.

"Kami sama-sama kuat, sama-sama menendang bola dengan kaki kiri. Saya harap dia kembali bermain sepak bola karena dia pemain bagus. Bagi saya, dia adala idola. Saya sangat menyukainya," tambahnya.

Terakhir kali Adriano bermain untuk klub Amerika Serikat, Miami United di 2016. Tapi kabarnya dia akan kembali main di klub Brasil.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Idola Lukaku Saat Kecil : http://ift.tt/2E9Fbv6

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ini Idola Lukaku Saat Kecil"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.