INILAHCOM, Betis - Dani Ceballos menjadi rebutan dua klub besar La Liga Spanyol di jendela transfer musim panas 2017. Setelah Real Madrid, kini muncul ketertarikan dari Barcelona.
Ceballos tampil apik bersama Timnas Spanyol U-21 di Piala Eropa U-21 pekan lalu. Dilansir AS, Real Madrid sudah menyatakan ketertarikannya menggaet gelandang 20 tahun itu. Ceballos diproyeksikan sebagai pengganti Alvaro Morata dan James Rodriguez yang diklaim semakin dekat keluar dari Santiago Bernabeu.
Madrid dikabarkan sudah mempersiapkan dana lebih dari 15 juta Euro untuk menebus klausul pelepasan Ceballos kepada Real Betis. Namun, Madrid tidak sendirian dalam perburuan Ceballos. Barcelona diketahui tengah mengambil ancang-ancang menyalip rivalnya itu.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Wakil Presiden Real Betis, Lorenzo Serra Ferrer. Ia mengatakan sudah ada pembicaraan mengenai nilai transfer dengan pihak Barca tetapi belum ada kesepakatan yang tercapai.
"Mereka (Barcelona) menanyakan kepada saya apa pendapat saya mengenai Dani Ceballos, dan saya menjelaskannya kepada mereka dan Anda bisa membayangkan apa maksudnya," kata Lorenzo kepada ESPN.
Sementara itu, Presiden Real Betis, Angel Haro, mengatakan pihaknya akan merespon tawaran yang masuk dari klub manapun, termasuk Barcelona.
"Kami tidak sedang menunggu pertemuan dengan Real Madrid untuk Dani Ceballos," ia menambahkan.[rza]
Baca Kelanjutan Barca Jadi Saingan Madrid Dapatkan Ceballos : http://ift.tt/2tGvAttBagikan Berita Ini
0 Response to "Barca Jadi Saingan Madrid Dapatkan Ceballos"
Posting Komentar