Search

Conte Tak Ingin Senasib dengan Mourinho di Chelsea

INILAHCOM, London - Chelsea tak ingin mengulangi hasil buruk dua musim lalu dimana mereka mengakhiri musim di perigkat 10 setelah musim sebelumnya berhasil menjuarai Liga Primer Inggris bersama Jose Mourinho.

Mourinho membawa The Blues juara Liga Primer Inggris musim 2014/15. Tapi, penampilan Chelsea menurun drastis di musim selanjutnya dan sempat menyentuh peringkat 16 di klasemen. Alhasil, Mourinho dipecat pada Desember.

Chelsea akhirnya mengakhiri musim di peringkat 10 dan tak tampil di kompetisi Eropa. Kemudian, manajemen menunjuk Antonio Conte sebagai pelatih anyar. Di musim perdananya, mantan pelatih Juventus mampu membawa klub London Barat juara Liga Primer Inggris.

Conte sadar mempertahankan gelar juara bukan perkara mudah. Yang jelas, dia akan berusaha sekuat tenaga anak asuhnya tak mengalami kejadian di era Mourinho.

"Kami tahu kesulitan di musim depan dan sudah pasti kami ingin menghindari pencapaian Chelsea bersama Mourinho. Dua tahun lalu Chelsea mengakhiri musim di peringkat 10 dan kami ingin menghindari hal itu terulang," kata Conte, dikutip dari Soccerway.

"Secara pribadi, saya ingin berusaha kejadian dua musim lalu tak terulang, karena ada dua pelatih yang dipecat setelah musim sebelumnya menjadi juara, yakni Chelsea (Mourinho) dan Leicester City (Claudio Ranieri). Jelas saya tak ingin hal itu terulang," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Conte Tak Ingin Senasib dengan Mourinho di Chelsea : http://ini.la/2394452

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Conte Tak Ingin Senasib dengan Mourinho di Chelsea"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.