Search

AS Roma Imbang Kontra AC Milan

INILAHCOM, Roma - AS Roma harus puas meraih satu poin usai ditahan imbang AC Milan dengan 1-1, pada lanjutan pekan ke-22 Serie A Italia, Senin (4/2/2019) dini hari WIB.

Bertanding di Olimpiaco Stadium, Roma langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit awal babak pertama. Namun rapatnya pertanahan Milan mambuak Edin Dzeko dan kawan-kawan tidak dapat menciptakan peluang berbahaya ke gawang Milan.

Menit ke-16 Dzeko hampir membawa Roma unggul. Meneruskan umpan dari Lorenzo Pellegrini, Dzeko melepaskan sepakan keras ke arah gawang. Namun bolanya mampu ditepis oleh Gianluigi Donnaruma.

Sepuluh menit berselang pendukung tuan rumah dibuat terdiam setelah Milan berhasil mencetak gol terlebih dahulu. Krzysztof Piatek mencatatkan namanya di papa skor usai menuntaskan umpan tarik dari Lucas Paqueta. Skor 0-1.

Namun Roma hampir menyamakan kedudukan saat laga memasuki menit ke-35. Nicolo Zaniolo yang menerima umpan dari Federizo Fazio langsung melepaskan sepakan keras mendatar, namun Donnrumma dengan sigap menghalau bola tersebut.

Semenit menjelang buburan babak pertama, Roma kembali menebar ancaman ke gawang Milan. Beruntung Donnaruma tampil gemilang dan berhasil mementahkan sundulan terarah Patrik Schick dari depan gawang. Skor 0-1 pun bertahan hingga turun minum.

Babak kedua belum genap berjalan semenit Roma berhasil menyamakan kedudukan. Nicolo Zaniolo mencetak gol penyeimbang setelah meneruskan umpan dari Rick Karsdorp. Skor 1-1.

Menit ke-61 Milan hampir menggandakan keunggulan mereka. Suso melepaskan sepakan keras terukur ke gawang Roma, namun bolanya mengarah tepat ke pelukan Robin Olsen.

Roma pun langsung merespon serangan Milan. Menit ke-80 Roma hampir berbalik unggula, namun sayang bola hasil tandukan Lorenzo Pellegrini menuntaskan umpan dari Aleksandar Kolarov masih membentur tiang gawang.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang akhir pertandingan tidak ada lagi peluang berbahaya maupun gol yang terjadi. Skor 1-1 pun bertahan hingga laga usai.

Dengan tambahan satu poin ini Milan berada di urutan keempat klasemen dengan nilai 36, diikuti Roma di posisi kelima dengan raihan poin 35.

Susunan Pemain
AS Roma:
Robin Olsen; Rick Karsdorp, Kostas Manolas, Federico Fazio, Aleksandar Kolarov; Daniele De Rossi, Lorenzo Pellegrini, Patrik Schick, Nicolo Zaniolo, Alessandro Florenzi; Edin Dzeko.

AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paqueta; Suso Fernandez, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan AS Roma Imbang Kontra AC Milan : http://bit.ly/2G9e0VN

Bagikan Berita Ini

0 Response to "AS Roma Imbang Kontra AC Milan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.