Search

Solskjaer Tak Pedulikan Masalah Rekor

INILAHCOM, Manchester - Pelatih sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku tidak memepedulikan mengenai pemecahan rekor Matt Busby, dan menegaskan hanya fokus pada pertandingan United selanjutnya.

Solskjaer telah memenangkan lima pertandingan secara berturut-turut setelah menggantikan Jose Mourinho bulan lalu. Menang lawan Cardiff City, Huddersfield Town, Bournemouth dan Newcastle United di Liga Premier Inggris.

Dan terbaru, menang 2-0 dari Reading di ajang Piala FA, Sabtu (5/1/2019) di Old Trafford. Dua gol Man United dicetak oleh Juan Mata (22') dan Romelu Lukaku (45').

Kemenangan tersebut membuat Solskjaer kini menyamai rekor yang dibuat oleh Matt Busby ketika menukangi United di musim 1946/47, di mana ia mencatatkan lima kemenangan beruntun di awal karier sebagai pelatih.

Solskjaer bisa mengungguli prestasi Busby dengan kemenangan melawan Tottenham Hotspur di ajang Liga Premier Inggris, lanjutan pekan ke-22 Minggu (13/1/2019), tetapi Solskjaer tidak peduli dengan rekor itu dan hanya fokus pada pertadingan.

"Saya tidak peduli. Tidak sekarang. Saya mungkin akan duduk dalam waktu 20 tahun dan melihat catatan apa pun yang saya miliki," kata Solskjaer dikutip dari FourFourTwo.

"Ketika saya dalam posisi saat ini, saya tidak akan pernah melihat rekor sebelumnya, saya akan fokus dengan cara saya," pungkasnya menutup.

Empat kemenangan berutun United di Liga Premier Inggris telah membuat bergerak tiga poin dari Arsenal yang berada di posisi kelima, dan mencetak 14 gol serta hanya kebobolan tiga gol.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Solskjaer Tak Pedulikan Masalah Rekor : http://bit.ly/2RGONrf

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Solskjaer Tak Pedulikan Masalah Rekor"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.