INILAHCOM, Manchester - Marouane Fellaini jadi pahlawan kemenangan Manchester United atas Arsenal. Golnya di masa injury menjadikan skor akhir 2-1.
United menjamu Arsenal di Old Trafford dalam lanjutan pertandingan pekan ke-35 Liga Premier Inggris, Minggu (29/4/2018) malam WIB. Bermain di depan pendukungnya sendiri, MU menguasai 60 persen ball possession berbanding 40 persen yang dilakukan Arsenal.
The Red Devils total melepaskan 10 shots, tiga diantaranya mengarah ke gawang sedangkan Arsenal empat kali mengarahkan bola ke gawang.
Diawal pertandingan, MU masih meraba pertandingan. Belum ada peluang berarti yang didapat United sampai menit ke-15.
Publik tuan rumah bergemuruh di menit ke-16 menyambut gol Paul Pogba. Berawal dari umpan lambung Romelu Lukaku ke area penalti, bola kemudian disundul Alexis Sanchez tetapi masih bisa diblok bek Arsenal. Bola mental langsung dibelokkan Paul Pogba ke gawang. 1-0 bagi United.
Empat menit berselang, Henrikh Mkhitaryan menghadirkan ancaman. Sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti sedikit menyamping dari gawang David De Gea.
Jesse Lingard melewatkan peluang bagus di menit ke-30. Ia mendapat kesempatan terbuka melepaskan sepakan ke arah gawang, tetapi bola kirimanya masih bisa diblok kiper Arsenal, David Ospina.
Enam menit berselang giliran Arsenal yang menghadirkan ancaman ke gawang United. Beruntung De Gea berada dalam posisi tepat menghalau sepakan Pierre Emerick Aubameyang. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, Arsenal perlahan namun pasti bisa mengimbangi permainan United. Hasilnya, mereka bisa mencetak gol penyeimbang di menit ke-51. Kali ini sepakan mendatar Mkhitaryan ke sisi kanan bawah gawang United gagal dihentikan De Gea yang mati langkah.
Gol penyeimbang memberikan suntikan motivasi para pemain The Gunners untuk mencetak gol lainnya. Tetapi, barisan belakang mereka kerap meninggalkan lubang saat mendapat serangan balik dari lawan.
Menit ke-88 Marcus Rashford sempat mencetak gol memanfaatkan umpan silang dari sayap kiri, tetapi wasit menganulir gol tersebut karena si pemain terlebih dulu berada dalam posisi offside.
Setan Merah akhirnya mencetak gol kemenangan di menit ke-91. Young mengangkat bola ke tengah kotak penalti, di situ ada Fellaini yang diapit dua bek lawan. Bola sundulan Fellaini mengarah ke sisi kiri gawang Arsenal yang gagal dijangkau Ospina. Skor 2-1 menutup laga.
Dengan kemenangan ini, MU kokoh di posisi dua dengan 77 poin dari 35 laga. Sementara Arsenal masih tertahan di posisi enam dengan 57 poin dari 35 laga.
Susunan Pemain:
Manchester United: David de Gea, Chris Smalling, Victor Lindelof, Ashley Young, Antonio Valencia, Nemanja Matic, Paul Pogba, Ander Herrera (Martial 64'), Romelu Lukaku (Rashford 50'), Alexis Snchez, Jesse Lingard (Fellaini 64')
Arsenal: David Ospina, Calum Chambers, Konstantinos Mavropanos, Sead Kolasinac (Monreal 64'), Hctor Bellern, Reiss Nelson (Welbeck 64'), Granit Xhaka, 0Ainsley Maitland-Niles, Pierre-Emerick Aubameyang, Alex Iwobi, Henrikh Mkhitaryan (Willock 76')
Baca Kelanjutan Gol Telat Fellaini Menangkan MU Atas Arsenal 2-1 : https://ift.tt/2HH05U9Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gol Telat Fellaini Menangkan MU Atas Arsenal 2-1"
Posting Komentar