Search

Scoles: MU Butuh Pemain Berkualitas

INILAHCOM, Manchester - Paul Scholes merasa Manchester United membutuhkan pemain sekelas Eden Hazard, Kevin De Bruyne bahkan Lionel Messi agar bisa bersaing memperebutkan gelar juara Liga Premier Inggris musim 2018-19 ini.

Hal tersebut diunggkapkan Scholes tak terlepas dari performa United yang tidak stabil, sebab hingga pekan kedelapan mereka hanya mampu mengumpulkan 13 poin dan terpuruk di posisi kedelapan.

Meski pada pertandingan terakhir United meraih kemenangan atas Newcastle (3-2), namun Scholes menilai itu belum cukup untuk membuktikan mereka bisa bersaing hingga akhir untuk perebutan gelar juara.

Melihat performa United tersebut Scholes pun memilih beberapa pemain, David Silva, De Bruyne, Hazard (pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris) dan Messi, yang menurutnya bisa membatu United memperbaiki performa saat ini.

"Saya melihat skuad saat ini dan saya tidak berpikir ada kekurangan kualitas di sana," kata Scholes dilansir dari FourFourTwo.

"Saya pikir mereka kehilangan beberapa pemain berkelas seperti yang dimiliki oleh tim-tim top lainnya," ujarnya.

"Saya memikirkan De Bruyne, Hazard atau David Silva, pemain penghubung antara lini tengah dan pemain depan," ia menambahkan.

"Tapi rasanya seperti setiap pemain yang datang ke tim berjuang. Saya merasa seperti kita bisa menandatangani Lionel Messi saat ini dan dia berjuang di tim ini," tandasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Scoles: MU Butuh Pemain Berkualitas : https://ift.tt/2CoY1jR

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Scoles: MU Butuh Pemain Berkualitas"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.