Search

John Terry Umumkan Pensiun dari Sepak Bola

INILAHCOM, London - Mantan kapten Chelsea dan tim nasional Inggris, John Terry resmi memutuskan pensiun sebagai pemain sepak bola.

Pemain berusia 37 tahun itu mengumumkan keputusannya mengakiri karier sepak bolanya melalui akun media sosial, Instagram pribadinya.

"Setelah 23 tahun yang luar biasa sebagai pemain sepak bola, saya memutuskan bahwa saat ini adalah waktu yang tepat bagi saya untuk pensiun sebagai pemain," tulis Terry.

Terry sudah tidak memiliki klub sejak meninggalkan Aston Villa pada musim panas 2018 ini. Sebenarnya ia memiliki tawaran untuk kembali bermain bola dari klub Liga Rusia, Spartak Moskow, namun ia menolaknya karena alasan keluarga.

Memulai karir di tim muda Chelsea pada musim 1997-98, Terry telah mempersembahkan berbagai gelar untuk The Blues, seperti lima gelar Liga Inggris, lima gelar piala FA, tiga delar Piala Liga, dan sekali Liga Champions Eropa dan Liga Europa. Ia telah tampil sebanyak 740 kali dan mencetak 66 gol serta 30 assists.

Namun demikian pemain berposisi bek tengah itu tidak hanya membela Chelsea sepanjang karirnya, tercatat di musim 1999-00 ia sempat dipinjamkan ke Nottingham Forest, dan pada musim 2017-18 ia memutuskan meninggalkan Chelsea dan bergabung bersama Aston Villa.

Sementara di level timnas ia telah tampil sebanyak 78 kali dengan torehan enam gol di dua ajang yang dimainkan, Piala Dunia dan Piala Eropa.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan John Terry Umumkan Pensiun dari Sepak Bola : https://ift.tt/2QylNgQ

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "John Terry Umumkan Pensiun dari Sepak Bola"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.