INILAHCOM, Jakarta - Grup E-H sudah memainkan matchday kedua Liga Champions Eropa 2018-19, Rabu (3/10/2018) dini hari WIB. Berikut hasil selengkapnya.
Grup E
Bayern Munchen 1-1 Ajax Amsterdam
Menjamu Ajax di Allianz Arena, Bayern unggul cepat berkat gol Mats Hummels di menit keempat. Namun, keunggulan tuan rumah hanya bertahan 22 menit setelah
Noussair Mazraoui mencetak gol penyeimbang.
Di babak kedua, baik Munchen maupun Ajax sama-sama mendapat banyak peluang tetapi tak satupun berujung gol tambahan. Dengan hasil tersebut, Ajax sementara memimpin klasemen Grup E dnegan nilai empat diikuti Munchen di posisi dua.
Benfica yang menang 3-2 atas AEK Athens di thens Olympic Stadium berada di posisi tiga dengan nilai tiga sedangkan AEK Athens di urutan terbawah.
Grup F
Hoffeinheim 1-2 Manchester City
Dalam laga yang berlangsung di Wirsol Rhein-Neckar-Arena, Hoffeinheim unggul cepat saat laga baru berjalan 44 detik berkat gol Ishak Belfodil.
The Citizens tak perlu waktu lama untuk menyamakan skor di menit kedelapan lewat aksi Segio Aguero. Manchester Biru membalikkan kedudukan di menit ke-87 setelah David Silva mencetak gol usai memanfaatkan blunder pemain belakang lawan.
Ini menjadi kemenangan perdana City di Liga Champions Eropa musim ini. Skuad asuhan Pep Guardiola kini berada di posisi dua dengan nilai tiga sedangkan Hoffeinheim di urutan terbawah dengan nilai satu.
Di pertandingan lainnya, Lyon ditahan imbang 2-2 oleh Shakhtar Donetsk di Arena Riviera. Hasil tersebut masih mengokohkan Lyon di puncak klasemen Grup F denan nilai empat sedangkan Shakhtar di urutan tiga dengan nilai dua.
Grup G
CSKA Moskow 1-0 Real Madrid
Kejutan terjadi di Luzhniki Stadium saat CSKA Moskow menjamu Real Madrid. Tuan rumah unggul cepat di menit kedua lewat aksi Nikola Vlasic yang memanfaatkan kesalahan Toni Kroos saat melakukan backpass.
Meskipun mendapat banyak peluang, Madrid gagal mencetak gol penyeimbang sampai laga usai. Kekalahan tersebut membuat Madrid melorot ke posisi tiga dengan nilai tiga, sebaliknya CSKA naik ke puncak klasemen dengan poin empat.
Di pertandingan lainnya, AS Roma berpesta gol 5-0 ke gawang Viktoria Plzen di Stadion Olimpico Roma. Edin Dzeko mencetak hatrik di laga tersebut ditambah gol Justin Kluivert serta Cengiz Under.
Kemenangan tersebut menempatkan Roma di urutan kedua unggul selisih gol dari Madrid sedangkan Viktoria di posisi empat dengan nilai satu.
Grup H
Juventus 3-0 Young Boys
Juventus melanjutkan tren kemenangan beruntun usai mengalahkan Young Boys di Allianz Arena Turin. Tiga gol I Bianconeri kesemuanya diborong Paulo Dybala.
Juve mengemas nilai enam dari dua pertandingan, mereka diikuti Manchester United di posisi kedua yang di laga lainnya ditahan imbang 0-0 oleh Valencia.
Valencia yang mengemas nilai satu berada di urutan tiga kemudian Young Boys yang belum mengemas poin di posisi terbawah klasemen.
Baca Kelanjutan Hasil Lengkap Matchday Grup E-H Liga Champions : https://ift.tt/2QnNrwYBagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Lengkap Matchday Grup E-H Liga Champions"
Posting Komentar