Search

Fowler: Salah akan Kembali Tajam

INILAHCOM, Merseyside - Legenda Liverpool, Robbie Fowler mendukung Mohamed Salah untuk segera bangkit dan kembali mencetak gol untuk The Reds.

Salah yang merupakan pencetak gol terbanyak Liga Premier Inggris musim 2017-18 lalu dengan 44 gol, belum menemukan bentuk permainan terbaiknya di musim baru 2018-19 ini.

Tercatat dari delapan laga yang telah dimainkan Salah di Liga Premier Inggris, ia baru mencetak tiga gol dan menyumbang dua assists.

Meskipun membuat awalan yang lambat, Fowler yakin penyerang internasional Mesir itu akan segera menemukan permainan terbaiknya dan kembali mengumpulkan pundi-pundi golnya.

"Saya pikir dia masih akan mencetak gol, saya pikir dia akan kembali mencetak banyak gol," kata Fowler dilansir dari Goal.

"Yang saya suka dari Salah adalah cara bermainnya yang brilian, dia tidak pernah menghindar dari apa pun. Namun saya khawatir jika dia tidak mendapatkan peluang," ujarnya.

Namun demikian, Fowler tidak terlalu mempermasalahkan kondisi tersebut karena menurutnya yang terpenting adalah tim memenangkan pertandingan.

"Saya tidak mengharapkan 40 gol dari satu pemain. Tapi saya hanya ingin tim memenangkan pertandingan, dengan cara apa pun untuk meraihnya," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Fowler: Salah akan Kembali Tajam : https://ift.tt/2CaDG1B

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Fowler: Salah akan Kembali Tajam"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.