Search

Arsenal Secara Tak Langsung Usir Ramsey?

INILAHCOM, London - Aaron Ramsey mengklaim bahwa dirinya tidak mengetahui dan tidak ada yang memberi tahunya alasan Arsenal menarik kembali penawaran kontrak baru untuknya.

Pemain internasional Wales itu telah dikaitkan akan hengkang pada Januari 2019 mendatang, setelah klub-klub besar Eropa, Manchester United, Chelsea, AC Milan dan Inter Milan, tertarik merekrutnya mengingat kontraknya hanya tersisa setahun lagi bersama Arsenal.

Namun demikian, Ramsey mengatakan siap untuk memperpanjang masa baktinya di Emirates Stadium dengan menandatangi kontrak baru, tetapi pembicaraan itu gagal setelah The Gunners menarik kembali kontrak baru yang telah diusulkan kepadanya.

Menanggapi hal tersebut, pemain berusia 27 tahun itu meragukan peluangnya untuk tetap tinggal dan menuduh klub telah mengusirnya secara tidak langsung karena mengakhiri penawaran tanpa memberinya alasan.

"Tidak ada kontrak di meja saya, jadi tidak ada yang bisa saya pertimbangkan," ujar Ramsey dikutip dari FourFourTwo.

"Kita semua tahu bahwa kontrak itu diambil dari atas meja. Saya tidak tahu pasti mengapa karena beberapa minggu sebelum kami sepakat dan saya siap untuk menandatangani," ujarnya.

"Sesuatu terjadi, saya tidak yakin apa. Jadi, saya hanya harus menundukkan kepala, bekerja keras dan membantu tim ini sebanyak yang saya bisa. Kita akan melihat di mana itu bisa membawa saya," tambahnya.

"Mudah-mudahan, seseorang akan memberi tahu saya mengapa. Saya akan menerima itu, jika ada alasan. Saat ini, tidak, saya belum mencari jawaban," tandasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Arsenal Secara Tak Langsung Usir Ramsey? : https://ift.tt/2OOpJh8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Arsenal Secara Tak Langsung Usir Ramsey?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.