Search

Madrid Tundukkan 10 Pemain Numancia

INILAHCOM, Numancia - Real Madrid meraih kemenangan 3-0 atas Numancia di leg pertama 16 besar Piala Raja, Jumat (5/1/2018) dini hari WIB.

Bertanding di Estadio Los Pajaritos, tiga gol kemenangan Madrid dicetak Gareth Bale, Isco, dan Borja Mayoral. Numancia harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-60 setelah Papy Maly Diamanka mendapat kartu merah.

Jalannya pertandingan

Numancia mengancam gawang Madrid di menit ke-13. Sayang, tendangan Higinio yang berhasil melewati Theo Hernandez masih melenceng dari sasaran.

Madrid mendominasi penguasaan bola sementara Numancia lebih banyak menunggu. Tapi El Real belum mampu menciptakan peluang bagus mencetak gol.

Madrid mendapat penalti di menit ke-34. Vazquez dijatuhkan Carlos Gonzalez di kotak terlarang dan tanpa ampun wasit menunjuk titik putih. Bale, yang maju sebagai eksekutor, sukses melakukan tugasnya dengan sempurna.

Menit ke-39, Madrid berusaha menggandakan skor melalui tendangan jarak jauh yang dilepaskan Asensio. Namun arah bola masih belum menemui sasaran. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Numancia berupaya mendapatkan penalti di menit ke-51 setelah Higinio jatuh di kotak terlarang. Tapi wasit justru mengeluarkan kartu kuning untuk Higinio karena diving.

Numancia harus bermain dengan 10 pemain di menit ke-60 ketika Diamanka mendapat kartu kuning kedua karena melakukan tekel keras kepada Nacho.

Tim tamu masih bisa mengancam meski bermain dengan 10 pemain. Di menit ke-68, tandukan Higinio memanfaatkan umpan silang Nieto masih menyamping di kanan gawang.

Peluang emas didapat Numancia di menit ke-77. Melihat posisi Casilla sedikit jauh meninggalkan gawang, Perez mencoba melepaskan tendangan dari jarak jauh. Beruntung bagi Madrid, bola tendangan Perez membentur mistar.

Isco berusaha 'membunuh' pertandingan di menit ke-84 dengan mencetak gol kedua. Kerja sama satu-dua dengan Asensio, Isco melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti. Tapi, arah bola masih melenceng.

Madrid kembali mendapat penalti. Kali ini Vazquez dijatuhkan Gutierrez di kotak terlarang di menit ke-88. Isco berhasil menaklukkan kiper Numancia, Munir, dengan tendangan ke pojok kiri gawang.

Tim tamu mencetak gol ketiga di injury time. Umpan silang Achraf ke tiang jauh mampu ditanduk dengan baik oleh Mayoral. Skor 3-0 bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Numancia: Munir; Medina, Calvo, Gutierrez, Ripa (Valcare 20') (Mateu 46'); Larrea, Sierra (Perez 63'); Nieto, Diamanka, Milla; Marin.

Madrid: Casilla; Carvajal, Vallejo, Nacho, Theo; Llorente, Ceballos (Isco 74'); Vazquez, Asensio (Achraf 85'), Bale (Kovacic 61'); Mayoral.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Madrid Tundukkan 10 Pemain Numancia : http://ift.tt/2CsOvt1

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Madrid Tundukkan 10 Pemain Numancia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.