INILAHCOM, Bali - Bek PS TNI yang kini bergabung dengan Timnas Indonesia U-22, Andy Setyo Nugroho, optimistis bisa memperkuat Garuda Muda di Kulifikasi Piala Asia U-23 yang akan dimulai akhir Juli.
Timnas Indonesia U-22 saat ini tengah menjalani pemusatan latihan di Bali. Sebelum keberangkatan ke Bangkok, Thailand, untuk melakoni Penyisihan Grup H, nantinya pelatih Luis Milla akan mencoret dua nama.
Andy yakin dirinya bisa terpilih masuk dalam skuad berlaga di kejuaraan regional Asia tersebut.
"Yang saya dengar, akan ada pencoretan dua pemain lagi sebelum keberangkatan ke Bangkok. Tapi, saya tetap optimis bisa menjadi bagian dari Timnas U-22 karena memang keyakinan untuk terpilih harus dipunyai setiap pemain termasuk saya," kata Andi kepada INILAHCOM, Jumat (7/7/2017).
Selain meminta doa restu dari orang tua, Andy bertekad bekerja keras selama mengikuti pemusatan latihan.
"Saya mohon doanya saja dari semua pihak, keluarga, teman-teman di PS TNI dan juga pecinta sepakbola di tanah air agar keinginan saya menjadi bagian dari Timnas U-22 terwujud. Saya sendiri pun tidak tinggal diam dan terus berlatih keras di setiap latihan yang digelar," pungkasnya.
Baca Kelanjutan Andy Setyo Optimis Main di Piala Asia U-23 : http://ift.tt/2uAyuOdBagikan Berita Ini
0 Response to "Andy Setyo Optimis Main di Piala Asia U-23"
Posting Komentar