INILAHCOM, Milan - AC Milan mengumumkan 19 nama pemain untuk pertandingan leg kedua 32 besar Liga Europa. Gennaro Gattuso tidak bisa memainkan Suso di laga ini.
Milan akan ganti menjamu Ludogoretz di San Siro, Jumat (23/2/2018) dini hari WIB. I Rossoneri punya modal bagus dengan kemenangan 0-3 di leg pertama. Artinya, Milan hanya butuh hasil imbang atau setidaknya kalah 0-2 untuk bisa melaju ke babak 16 besar.
Gennaro Gattuso bisa bernapas lega dengan performa anak asuhnya yang belum terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir, termasuk mengalahkan Sampdoria 1-0 akhir pekan kemarin di Liga Italia Seri A.
Meski beban yang dipikul Milan tidak terlalu berat, Gattuso diyakini tidak mau setengah hati menjamu Ludogorets. Sayangnya, Milan tidak akan diperkuat oleh winger andalan mereka, Suso, yang mengalami cedera.
Posisinya bisa digantikan oleh Fabio Borini atau Franck Kessie. Sedangkan di lini serang, Patrick Cutrone masih akan jadi andalan. Dalam lima pertandingan terakhirnya, penyerang 20 tahun mampu mencetak empat gol.
Skuad AC Milan vs Ludogorets
Kiper: Gianluigi Donnarumma, Antonio Donnarumma, Guarnone
Belakang: Ignazio Abate, Ricardo Rodriguez, Alessio Romagnoli, Cristian Zapata
Gelandang: Lucas Biglia, Giacomo Bonaventura, Hakan Calhanoglu, Franck Kessie, Manuel Locatelli, Jose Mauri, Riccardo Montolivo.
Depan: Fabio Borini, Patrick Cutrone, Nikola Kalinic, Andre Silva
Sumber: AC Milan
Baca Kelanjutan Milan Umumkan 19 Pemain vs Ludogorets : http://ift.tt/2CACCk1Bagikan Berita Ini
0 Response to "Milan Umumkan 19 Pemain vs Ludogorets"
Posting Komentar