Search

Inter Harus Puas Berbagi Angka dengan Crotone

INILAHCOM, Milan - Inter Milan belum mampu mengakhiri puasa kemenangannya di Liga Seri A Italia. I Nerazzurri dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Crotone.

Inter menjamu Crotone di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (4/2/2018) dini hari WIB. Skuad asuhan Luciano Spalletti unggul dalam penguasaan bola 60 persen berbanding 40 persen.

Kedua tim sama-sama melepaskan tiga shots on goal sepanjang pertandingan. Inter terlebih dulu membuka keunggulan di menit ke-23.

Berawal dari situasi sepak pojok, Marcelo Brozovic melambungkan bola yang kemudian disundul Eder untuk membobol gawang Crotone. 1-0 Inter memimpin hingga turun minum.

Di babak kedua, Crotone berinisiatif berani keluar menekan Inter. Mereka mengancam gawang tim tuan rumah di menit ke-53. Sepakan Federico Ricci masih belum menemui sasaran.

Usaha Crotone membuahkan hasil di menit ke-60. Andrea Barberis bisa memaksimalkan serangan yang dibangun lewat kerja sama apik dengan Trotta sebelum menaklukkan Samir Hadanovic.

Seusai gol tersebut pertandingan berjalan menarik, Crotone beberapa kali melepaskan ancaman berbahaya ke gawang Inter. Seperti yang dilakukan Rolando Mandragora di menit ke-77, tapi umpannya ke Trotta gagal dimanfaatkan.

Hingga laga usai, Inter harus puas kembali bermain imbang 1-1. Ini menjadi pertandingan kesembilan Inter tanpa merasakan kemenangan secara beruntun (3 kalah, 6 imbang).

Tambahan satu poin pun hanya membuat Inter bertahan di peringkat empat dengan raihan 45 poin. Sementara Crotone masih berada di peringkat 17 dengan 20 poin dari 23 laga.

Susunan Pemain

Inter Milan: Samir Handanovic, Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Miranda, Dalbert (Joao Cancelo 74'), Borja Valero, Matias Vecino, Antonio Candreva (Rafinha 64'), Marcelo Brozovic (Yann Karamoh 77'), Ivan Perisic, Eder

Crotone: Alex Cordaz, Bruno Martella (Daniel Pavlovic 58'), Marco Capuano, Federico Ceccherini, Marco Davide Faraoni (Stefan Simic 85'), Ahmad Benali, Rolando Mandragora, Andrea Barberis, Andrea Nalini, Federico Ricci, Marcello Trotta (Adrian Stoian 85')

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Inter Harus Puas Berbagi Angka dengan Crotone : http://ift.tt/2s5KIkA

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Inter Harus Puas Berbagi Angka dengan Crotone"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.