Search

Islandia Rampungkan Persiapan Akhir di Sleman

INILAHCOM, Sleman - Tim nasional Islandia merampungkan persiapan terakhirnya jelang laga uji tanding melawan Indonesia Selection.

Skuad Islandia menggelar latihan sekaligus beradaptasi dengan rumput Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (11/1/2018) siang WIB. Para pemain tiba di stadion pukul 11:00 WIB, latihan baru dimulai 30 menit kemudian.

Pelatih Hiemir Hallgrimson tak memberikan materi latihan berat, dia lebih menekankan pada kondisi kebugaran pemain serta penyesuaian rumput lapangan dengan menginstruksikan para pemain melakukan jogging, peregangan otot dan operan-operan pendek.

Ini adalah kali pertama Islandia berlatih di Stadion Maguwoharjo yang akan menggelar laga uji tanding, Kamis (12/1/2018) petang besok. Sebelumnya, mereka menggelar latihan di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Di Indonesia, timnas Islandia akan menjalani dua uji tanding, setelah menghadapi Indonesia Selection, tim berjuluk The Our Boys akan menjajal kekuatan timnas Indonesa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (14/1/2018).[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Islandia Rampungkan Persiapan Akhir di Sleman : http://ift.tt/2Fm2W3L

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Islandia Rampungkan Persiapan Akhir di Sleman"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.