INILAHCOM, Manchester - Manchester City merebut kemenangan di leg pertama Piala Liga Inggris melawan Bristol City, Rabu (10/1/2018) dini hari WIB. Di menit akhir City berhasil menang dengan skor 2-1.
Seperti yang diprediksi, City mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola. Hampir seluruh pemain Bristol berada di wilayah kotak penalti mereka.
Kevin De Bruyne dan Leroy Sane sempat membuat peluang pada menit ke-20. Namun tendangan keduanya masih bisa dipatahkan kiper Bristol.
Bristol secara mengejutkan mendapatkan kesempatan tendangan penalti usai John Stones menjatuhkan pemain Bristol. Bobby Reid sukses menjadi algojo dan membawa Bristol unggul 1-0.
City perlu pergantian babak untuk bisa bangkit. Akhirnya di menit ke-55 Kevin De Bruyne mampu menyamakan kedudukan untuk City.
City masih memborbardir pertahanan Bristol. Tetapi hingga waktu normal berakhir, skor masih imbang 1-1.
Pada akhirnya City berhasil membalikkan keadaan jelang laga berakhir. Sergio Aguero berhasil tampil menjadi pahlawan dengan golnya.
Kemenangan tersebut membawa City unggul 2-1 di leg pertama. Leg kedua akan digelar di kandang Bristol pada 24 Januari nanti.
Baca Kelanjutan City Secara Dramatis Menang Atas Bristol : http://ift.tt/2CUNOvYBagikan Berita Ini
0 Response to "City Secara Dramatis Menang Atas Bristol"
Posting Komentar