INILAHCOM, Jakarta - Dari 20 klub peserta Piala Presiden 2018, tercatat ada tiga klub yang paling sering menurunkan pemain muda di bawah usia 23 tahun. Siapa saja mereka?
Dalam regulasi Piala Presiden 2018 disebutkan masing-masing klub harus mendaftarkan tujuh pemain yang masuk kategori U-23 atau di bawahnya. Sampai dengan ditutupnya pendaftaran, semua kontestan sanggup memenuhinya.
Sampai dengan bergulirnya pertandingan kedua di masing-masing penyisihan grup Piala Presiden 2018, tercatat hanya ada tiga klub yang memberi porsi lebih besar kepada pemain mudanya. Klub yang dimaksud adalah Borneo FC, PSM Makassar, dan Bali United.
Dalam dua laga di babak penyisihan grup D, Borneo FC tercatat menurunkan minimal tiga pemain U-23 di daftar starter. Melawan Bali United misalnya. Pada laga yang berkesudahan 3-2 (19/01/2018) bagi kemenangan Bali United tersebut, Borneo menurunkan enam pemain U-23 sekaligus. Keenamnya adalah Nadeo Argawinata, Habibi, Nur Diansyah, Dody Alfayed, Riswan Yusman, dan Wahyudi Setiawan Habibi.
Lalu, saat melawan Persija Jakarta, Rabu (24/01/2018), Pesut Etam, julukan Borneo FC, menurunkan tiga pemain U-23. Ketiganya adalah Nadeo Argawinata, Prisca Elisa Wowor, dan Wahyudi Setiawan. Hanya saja, pada babak kedua, tim yang dilatih Ponaryo Astaman itu juga berani menurunkan pemain-pemain U-23 lainnya. Sebut saja Muhammad Listianto Ceputra, Habibi, Nur Diansyah, Dodi Alfayed, dan Riswan Yusman.
"Kami punya banyak pemain muda potensial. Dengan memberikan kesempatan kepada mereka, banyak keuntungan yang didapatkan. Dengan sendirinya, pemain akan merasakan langsung bagaimana tekanan di laga profesional. Selama ini, mereka hanya di ajang ujicoba," jelas asisten pelatih Borneo FC, Kurniawan Dwi Yulianto.
Sedangkan untuk PSM Makassar, mereka telah menurunkan lima pemain U-23 sekaligus pada laga kontra Sriwijaya FC, Minggu (21/01/2018). Kelimanya adalah Reva Adi Utama, Irfan Jamil, Aji Kurniawan, Rizky Eka Pratama, dan Arsyad Yusgiantoro.
Kemudian pada babak kedua, Juku Eja juga tak ragu-ragu untuk menurunkan dua pemain U-23 yang lain. Keduanya adalah Muhammad Fauzan dan Ayub Fredi.
Diluar Borneo FC dan PSM, ada Bali United yang juga terbilang berani menurunkan banyak pemain U-23. Saat melawan PSPS Riau (Rabu (24/01/2018), Bali United menurunkan empat pemain sekaligus di daftar starter.
Keempat pemain tersebut adalah Mohammad Decky Indriyana, Ahmad Agung Setia Budi, I Kadek Agung, Widnyana Putra, dan Hanis Sagara. Pada babak kedua, Bali United juga menurunkan pemain-pemain U-23 lainnya. Seperti Rahmad Hidayat, Feby Eka Putra dan Ikhwan Azka Fauzi.
Untuk PSM Makassar dan Bali United, langkah kedua klub memberikan kesempatan bermain kepada pemain muda karena harus membagi skuad ke ajang yang tak kalah penting.
PSM bermain di final Makassar SuperCup Asia sedangkan Bali United berlaga di kualifikasi Liga Champions Eropa.
Baca Kelanjutan 3 Tim Ini Paling Banyak Mainkan Pemain U-23 : http://ift.tt/2EbzXjdBagikan Berita Ini
0 Response to "3 Tim Ini Paling Banyak Mainkan Pemain U-23"
Posting Komentar