INILAHCOM, Tenggarong - Para pemain Mitra Kukar dituntut untuk bekerja keras, fokus dan disiplin jika ingin meraih kemenangan dari Persib Bandung. Hal itu disampaikan pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra.
Mitra Kukar menjamu Persib dalam lanjutan Liga 1 yang akan dihelat di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Sabtu (15/7/2017) malam nanti. Jafri menambahkan Persib merupakan tim tangguh karena memiliki banyak pemain berkualitas di semua lini permainan.
"Kuncinya, kita harus kerja keras, dan fokus pada pertandingan nanti. Persib memiliki para pemain berpengalaman dan berkualitas di setiap lini, ini yang harus menjadi perhatian kita,' kata Jafri.
Bukan hanya itu, Jafri mengingatkan pada anakk suhnya jangan terkecoh dengan kekuatan lawan meski Persib datang tanpa diperkuat dua pemain andalannya yakni Atep dan Tantan. Kehilangan dua pemain itu, tidak akan membuat kekuatan Persib berkurang.
"Persib adalah tim solid. Mereka punya pemain pelapis yang tetap luar biasa. Kita harus tetap fokus dan mau bekerja keras," pungkasnya.
Baca Kelanjutan Mitra Kukar Jangan Terkecoh Kekuatan Persib : http://ini.la/2391125Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mitra Kukar Jangan Terkecoh Kekuatan Persib"
Posting Komentar