INILAHCOM, Palembang - Bali United dipastikan tidak diperkuat beberapa pemain inti saat dijamu Sriwijaya FC (SFC) dalam lanjutan Liga 1 yang akan dihelat di Stadion Si Jakabaring, Palembang, Rabu (19/7/2017).
Ketujuh pemain yang absen lantaran cedera adalah I Gede Sukada dan akumulasi kartu, I Gede Andhika Wijaya, Irfan Bachdim terkena kartu merah di pertandingan sebelumnya melawan Barito Putera serta beberapa pemain memperkuat Timnas U-22 yang akan tampil di kualifikasi Piala Asia U-23 yakni Yabez Roni, Miftahul Hamdi, Moch Diky Indriyana, dan Ricky Fajrin.
Bagi pelatih Bali United, Widodo C Putro absennya para pemain tersebut tidak membuat kekuatan tim berkurang karena selama ini Bali United tidak pernah terpaku pada satu atau dua pemain. Hal itu mempertegas kesiapan timnya untuk meraih hasil minimal satu poin di kandang Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC.
"Kami sudah mempersiapkan tim namun memang tim tidak komplet. Ada tujuh pemain yang tidak bisa bermain. Empat ke timnas, satu cedera dan dua akumulasi kartu. Namun kami tidak terpaku pada satu pemain. Siapapun yang main, semua harus bisa menerapkan apa yang sudah disiapkan," kata Widodo C Putro.
Ada hal yang menguntungkan bagi Serdadu Tridatu kali ini. Pasalnya, pelatih mereka pernah menukangi Sriwijaya FC. Widodo sendiri mengakui hal itu, dan mengatakan komposisi pemin Sriwjaya FC tak banyak berubah sehingga ia sudah mengetahui karakter permainan Hilton Moreira dan kawan-kawan.
"Keuntungan karena pernah di SFC pasti ada. Saya sudah kenal karakter pemain. Tapi di Liga Indonesia tidak ada tim yang super ataupun lemah. Kemenangan bisa diraih dengan fighting spirit. Di lapangan tidak pengaruh apakah pemain SFC mantan pemain saya karena semua tim pasti ingin menang, termasuk kami dan juga SFC," ujarnya.
"Saya akui SFC tim bagus. Saya menilai Sriwijaya FC hanya kurang beruntung di beberapa pertandingan. Mereka juga sulit dikalahkan di beberapa pertandingan terakhir," pungkasnya.[rza]
Baca Kelanjutan Hadapi Sriwijaya FC, Bali United Pincang : http://ini.la/2391926Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hadapi Sriwijaya FC, Bali United Pincang"
Posting Komentar