INILAHCOM, Milan - Hakan Calhanoglu resmi berseragam AC Milan untuk musim 2017-18. Ia tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Bayer Leverkusen untuk dukungannya di waktu sulit.
Calhanoglu merampungkan kepindahannya dari Bayer Leverkusen, Senin (3/7/2017) waktu setempat. I Rossoneri menebus gelandang serang asal Turki itu dengan nilai 25 juta Euro untuk durasi kontrak selama empat musim.
Pemain 23 tahun menjadi rekrutan keenam Milan di jendela transfer musim panas 2017 setelah Mateo Mussachio, Franck Kessie, Ricardo Rodriguez, Andre Silva dan Fabio Borini.
Bergabung dengan Milan akan menjadi pengalaman barunya bermain di Liga Seri A Italia. Apalagi, dia sudah tidak bermain bersama Bayer Leverkusen sejak Februari lalu dikarenakan mendapat sanksi larangan bermain selama empat bulan dari FIFA.
Dia diketahui menerima pembayaran 100 ribu Euro dari klub Turki, Trabzonspor, pada 2011 tetapi malah batal bergabung dengan klub tersebut. Dia memilih memperpanjang kontrak bersama Karlsruhe.
Meskipun demikian, performa Calhanoglu bersama Leverkusen musim 2016-17 terbilang baik. Ia mencetak enam gol dan membuat lima assists dari 15 penampilan di semua ajang.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada klub, rekan satu tim dan tak lupa para fans," ujarnya dalam situs resmi Leverkusen.
"Dukungan yang diberikan sangat sensasional saat saya menjalani sanksi bermain selama empat bulan," ia memungkasi.[rza]
Sumber: Goal
Baca Kelanjutan Gabung Milan, Ini Salam Perpisahan Calhanoglu : http://ift.tt/2szVteMBagikan Berita Ini
0 Response to "Gabung Milan, Ini Salam Perpisahan Calhanoglu"
Posting Komentar