Search

Timnas Indonesia Belum Tentukan Kapten Tim

INILAHCOM, Cikarang - Timnas Indonesia sedang menjalani pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2018. Namun, sampai hari kedua latihan pelatih belum menentukan siapa sosok kapten tim.

Pemusatan latihan sudah berlangsung sejak Jumat (2/11/2018) kemarin di Stadionn Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi. Ada 23 pemain yang dipanggil, termasuk Andik Vermansyah yang menggantikan Saddil Ramdani.

Mayoritas pemain timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018 adalah pemain yang memperkuat timnas U-23 di Asian Games 2018. Pelatih Bima Sakti memutuskan tidak memanggil penyerang senior Boaz Solossa, serta pemain naturalisasi Irfan Bachdim.

Tanpa Boaz, berarti timnas Indonesia belum memiliki kapten tim yang selama ini diemban oleh pemain Persipura Jayapura itu.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, mengaku masih bingung menentukan siapa yang bakal diserahi tanggung jawab sebagai kapten tim.

"Semua berpeluang karena kita melihat semua pemain punya jiwa leadership. Semua pemain juga, Alhamdulillah, sangat baik. Jadi belum bisa kami tentukan," ujar Kurniawan usai latihan, Sabtu (3/11/2018).

Jika melihat deretan pemain yang ada di skuad Indonesia saat ini, nama Andik Vermansyah menjadi pertimbangan mengingat ia termasuk pemain dengan jam terbang cukup banyak membela tim Merah Putih.

Dengan bergabungnya Andik, tim pelatih senang meskipun ia sedikit terlambat karena masalah non-teknis.

"Saya rasa tidak ada masalah karena Andik sudah masuk dalam skema pemain yang kita panggil. Setelah laga lawan Hong Kong, kita sudah menekankan bahwa para pemain harus siap jika dipanggil. Andik mengatakan siap 200 persen. Ini luar biasa," ia memungkasi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Timnas Indonesia Belum Tentukan Kapten Tim : https://ift.tt/2PIojUW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia Belum Tentukan Kapten Tim"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.