Search

Mancini Sesalkan Tindakan Fans pada Bonucci

INILAHCOM, Milan - Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, menyesalkan tindakan yang dilakukan pendukung Italia saat mencemooh Leonardo Bonucci di sepanjang laga kontra Portugal yang berkesudahan 0-0, Minggu (18/11/2018) kemarin.

Bonucci yang menghabiskan musim 2017-18 lalu di AC Milan memutuskan untuk kembali ke Juve di awal musim 2018-19 ini. Langkah kembalinya tersebut meninggalkan kekecewaan di sebagian pendukung Milan.

Hasilnya di laga kontra Portugal di ajang Liga Negara Eropa 2018 tersebut mereka meluapkannya dengan meneriaki dan mencomooh bek tengah berusia 31 tahun itu.

Menanggapi hal tersebut, Mancini mengkritik para pendukung dan mengatakan peristiwa itu tidak boleh terjadi dan tidak diulangi karena pemain bermain untuk negara mereka sendiri.

"Itu adalah kesalahan bagi penggemar untuk mencemooh Bonucci," kata Mancini dikutip dari FourFourTwo.

"Ini adalah jenis protes yang seharusnya tidak terjadi ketika Anda bermain untuk tim nasional," tambahnya.

"Mudah-mudahan itu hanya berlangsung selama 15 menit tetapi saya ulangi itu seharusnya tidak terjadi ketika Italia bermain, penonton harus mendukung para pemain," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mancini Sesalkan Tindakan Fans pada Bonucci : https://ift.tt/2A3QuE3

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mancini Sesalkan Tindakan Fans pada Bonucci"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.