Search

Icardi Gabungan Batistuta dengan Crespo

INILAHCOM, Buenos Aires - Mantan pemain timnas Argentina, Julio Cruz, mengklaim Mauro Icardi adalah gabungan dari dua legenda Tim Tango Gabriel Batistuta dengan Hernan Crespo.

Hal tersebut tak terlepas dari penampilan apik Icardi ketika membawa Argentina mengalahkan Mesksiko dengan skor 2-0 di laga uji coba. Di laga tersebut Icardi mencetak satu yang sekaligus gol pertamanya untuk Argentina.

Selain itu pemain berusia 25 tahun tersebut juga tampil oke di level klub, menjabat sebagai kapten Inter Milan ia telah mengoleksi 10 gol dari 13 pertandingan di semua kompetisi yang dimainkan pada musim 2018-19 ini.

Melihat statistik tersebut Julio Cruz tak sungkan mengatakan Icardi merupakan gabungan dari Batistuta dengan Crespo, dan menurutnya Icardi adalah striker yang mematikan di dalam kotak penalti.

"Dia pemain level dunia. Dia memiliki semua karakteristik striker yang sempurna dan dia mematikan di dalam kotak," ujar Julio Cruz dilansir dari Calciomercato.

"Dia tampak seperti campuran dari Batistuta dengan Crespo," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Icardi Gabungan Batistuta dengan Crespo : https://ift.tt/2R8LKnR

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Icardi Gabungan Batistuta dengan Crespo"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.