Search

Fokus Conte Finis 4 Besar Bukan Masa Depannya

INILAHCOM, London - Antonio Conte menegaskan prioritasnya saat ini adalah membawa Chelsea finis empat besar. Soal masa depannya, ia belum mau memikirkannya.

Chelsea mengincar posisi empat besar di penghujung musim 2017-18. The Blues yang saat ini berada di posisi lima berjarak tiga poin dari Liverpool di peringkat tiga yang sudah memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Dengan dua laga tersisa sampai akhir musim, The Blues punya nilai maksimal 75 jika berhasil menyapu bersih dua laga tersisa dengan kemenangan.

Dengan nilai tersebut, Chelsea berpeluang menggeser Liverpool dari tiga besar sambil berharap Brighton kembali membuat kejutan saat jumpa tim besar.

Conte tak ingin rumor soal masa depannya mengganggu konsentrasi mengejar tiket lolos ke Liga Champions Eropa musim depan.

"situasinya bukan berada di tangan kami. Liverpool harus menang di laga terakhir melawan Brighton dan begitu juga dengan Tottenham. Mereka memainkan laga kandang," kata Conte.

"Salah satu cara memberikan mereka tekanan adalah meraih tiga poin setiap pertandingan. Bulan kemarin kami melakukan hal ini. Kami memenangkan tiga laga tandang melawan Southampton, Burnley dan Swansea. Kami harus melakukan cara terbaik untuk menekan Tottenham dan Liverpool," lanjutnya menambahkan.

"Saya pikir hari ini lebih kepada fokus sebagai sebuah tim, sebuah klub, dan mencoba menang dalam dua laga terakhir dan yakin peringkat empat besar berada dalam genggaman kami," ia memungkasi.

Gagal mempertahankan gelar liga, masa depan Conte mulai berada di ujung tanduk. Juru taktik Italia itu masih punya satu kesempatan untuk setidaknya mempersembahkan trofi Piala FA. Di final, Chelsea akan berhadapan dengan Manchester United pada 19 Mei mendatang.

Sumber: BBC

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Fokus Conte Finis 4 Besar Bukan Masa Depannya : https://ift.tt/2KIh1LP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fokus Conte Finis 4 Besar Bukan Masa Depannya"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.