Search

Perseru Bungkam SFC, Bali Utd Imbangi Persib

INILAHCOM, Jakarta - Tiga pertandingan Liga 1 2018 rampung digelar Minggu (27/5/2018) malam WIB. Perseru Serui secara mengejutkan menang dari tim kuat Sriwijaya FC. Sedangkan Bali United dan Bhayangkara FC bermain imbang di kandang.

Bali United 0-0 Persib Bandung

Menjamu Persib Bandung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali United tidak diperkuat penyerang naturalisasinya, Ilija Spasojevic. Absennya Spaso bisa digantikan perannya oleh Stefano Lilypali yang diplot sebagai penyerang.

Di babak kedua, Persib yang mengandalkan serangan balik cepat mendapat tendangan penalti di menit ke-67 menyusul pelanggaran Agus Nova kepada Ezechiel N'Douassel di area penalti.

Sayang sepakan 12 pas Ezechiel bisa diblok Wawan Hendrawa. Bali United yang bermain dengan 10 orang setelah Agus Nova kena kartu merah bisa menahan imbang Persib 0-0 hingga akhir.

Dengan tambahan satu poin, Persib tetap di posisi enam dengan mengemas 15 poin dari sembilan pertandingan sedangkan Bali United di urutan 13 dengan 13 poin dari 11 laga.


Bhayangkara FC 1-1 Borneo FC

Bermain di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, gawang Bhayangkara FC terlebih dulu kemasukan gol Marlo Da Silva di menit ke-26.

Juara bertahan Liga 1 itu baru bisa menyamakan skor di menit ke-63 berkat gol Marinus Wanewar. Skor imbang 1-1 bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Dengan hasil tersebut Bhayangkara FC belum beranjak dari posisi 16 dengan 13 poin dari 11 laga, sedangkan Borneo FC di urutan 14 dengan 13 poin dari 11 laga.


Perseru Serui 1-0 Sriwijaya FC

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Marora, Serui, Papua, Sriwijaya FC lebih mendominasi jalannya pertandingan. Kendati demikian, mereka justru kesulitan mencetak gol.

Saat laga memasuki menit ke-80, Perseru mencetak gol semata wayang. Sepakan Makarius Suruan salah diantisipasi oleh Mohamadou Ndiaye yang menyebabkan bola masuk ke gawang sendiri.

Ini menjadi kemenangan kedua Perseru tak kemasukan gol. Dengan tambahan tiga poin Perseru naik ke peringkat sembilan dengan 14 poin dari 10 pertandingan, sedangkan Sriwijaya FC tetap di posisi lima dengan 16 poin dari 11 laga.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Perseru Bungkam SFC, Bali Utd Imbangi Persib : https://ift.tt/2IVelZJ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perseru Bungkam SFC, Bali Utd Imbangi Persib"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.