INILAHCOM, Manchester - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menilai anak asuhnya memang pantas melaju ke semifinal. Menurut Klopp, susunan pemain yang diturunkan City di laga ini sedikit berisiko.
Bertanding di Stadion Etihad, Rabu (11/4/2018) dini hari WIB, Liverpool mengalahkan City dengan skor 2-1. Sempat tertinggal melalui gol Gabriel Jesus, The Reds membalikkan kedudukan berkat gol Mohamed Salah dan Roberto Firmino.
Liverpool berhak meraih tiket ke semifinal dengan agregat 5-1 setelah sebelumnya di leg pertama menundukkan City dengan skor 3-0.
"Para pemain menemukan solusi di babak kedua. Kami punya dua atau tiga pelaung di babak pertama jadi mudah bagi saya dan para pemain melihat perkembangan pertandingan. Kami harus melalui serangan bertubi-tubi," kata Klopp di laman resmi UEFA.
"Kami jelas pantas lolos ke semifinal. Kami mencetak lima gol melawan Manchester City dan hanya kebobolan satu gol. Angka ini biasanya sulit terjadi," tambahnya.
Demi mengejar gol, Pep Guardiola menurunkan formasi ekstra menyerang. Dia hanya menggunakan tiga bek dan memainkan enam pemain tipe menyerang sekaligus.
"City mengambil risiko dengan susunan pemain yang diturunkan, tapi saya selalu tahu kami pasti akan mendapat peluang mencetak satu atau dua gol. Kami harus tampil kompak di babak kedua, memenangkan bola kedua, dan memainkan sepak bola bagus. Kami melakukan itu setelah turun minum," ujarnya.
Baca Kelanjutan Liverpool Lolos ke Semifinal, Ini Kata Klopp : https://ift.tt/2HoEwrWBagikan Berita Ini
0 Response to "Liverpool Lolos ke Semifinal, Ini Kata Klopp"
Posting Komentar