INILAHCOM, Madrid - Kekalahan Real Madrid atas Leganes membuat posisi Zinedine Zidane berada di ujung tanduk. Laga melawan Paris Saint-Germain (PSG) menjadi penentuan nasibnya di kursi pelatih El Real.
Madrid belum mampu menemukan konsistensi permainan hingga pekan keempat Januari 2018. Los Blancos secara mengejutkan tersingkir dari Piala Raja Spanyol usai dikalahkan Leganes 1-2 di Santiago Bernabeu, Kamis (25/1/2018) dini hari WIB. Meski agregat berimbang 2-2, Madrid kalah jumlah gol tandang karena mereka hanya menang 1-0 di leg pertama.
Sejak kalah 0-3 dari Barcelona pada 23 Desember 2017 Madrid hanya bisa meraih tiga kemenangan dari tujuh pertandingan. Peluang mereka mempertahankan gelar juara La Liga juga semakin sulit karen tertinggal 19 poin dari Barcelona di puncak klasemen.
Zidane menjadi orang yang paling bertanggung jawab atas serangkaian hasil mengecewakan El Real. Dia tak keberatan nasibnya ditentukan hasil akhir melawan PSG di babak 16 besar Liga Champions Eropa.
Alasannya, jika kalah dari PSG maka El Real hampir dipastikan tanpa satupun gelar juara di akhir musim 2017-18.
"Tentu saja, Itu sudah sangat jelas (ditentukan melawan PSG). Saya yang bertanggung jawab, saya pelatihnya," kata Zidane kepada soccerway.
"Jadi, saya harus menemukan solusi. Saya harus bisa mengatasi situasinya. Saya akan terus berjuang, terus bekerja keras, mencari cara agar kami lebih baik," dia memungkasi.
Menjuarai Liga Champions Eropa setidaknya bisa menyelamatkan wajah Zidane karena El Real akan mengukir sejarah sebagai klub pertama bisa menjuarai kompetisi tersebut tiga musim berturut-turut.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Nasib Zidane Ditentukan Hasil Akhir Melawan PSG"
Posting Komentar