INILAHCOM, Jayapura - Persipura Jayapura berhasil meraih kemenangan telak 6-0 atas Mitra Kukar di laga pekan ke-12 Liga 1 Indonesia 2017.
Laga melawan Mitra Kukar di Stadion Mandala, Senin (3/7/2017) siang WIB, menjadi debut bagi pelatih anyar Persipura, Wanderley Junior.
Sedangkan Mitra Kukar datang ke kandang Persipura tanpa beberapa pemain pilarnya yakni Mohammed Sissoko dan Yogi Rahadian yang terkendala masalah kebugaran, Jorge Gotor Blas dan Bayu Pradana yang terkena akumulasi kartu, serta David Maulana yang sedang dipanggil timnas Indonesia U-22.
Tak butuh waktu lama bagi Persipura untuk mencetak gol. Menit ke-10, tendangan pejuru Boaz Solossa berhasil dimanfaatkan Yan Pietr menjadi gol dengan sundulannya. 1-0 tuan rumah memimpin.
Prisca Womsiwor menggandakan keunggulan Persipura di menit ke-30. Boaz kembali menjadi pemberi assist. 2-0 Persipura unggul.
Enam menit berselang, umpan Boaz dan penyelesaian akhir Womsiwor lagi-lagi berbuah gol. Babak pertama ditutup dengan skor 3-0 untuk Persipura.
Selepas turun minum, para pemain Persipura semakin gencar menyerang. Boaz kembali menjadi pemberi assist di menit ke-50. Kali ini, Addison Alves yang meneruskan umpan terukur Boaz melewati penjaga gawang Mitra Kukar, Joko Ribowo. 4-0 Persipura menjauh.
Sembilan menit berselang, Boaz akhirnya mencatatkan namanya di papan skor, memanfaatkan assist Ian Louis Kabes. 5-0 Persipura semakin tak terkejar.
Womsiwor mencetak hatriknya di laga tersebut dalam waktu kurang dari satu menit setelah gol Boaz. Lagi-lagi, Boaz yang menciptakan assists. 6-0 Persipura terus berpesta.
Tim tamu tetap berusaha mencetak gol meski telah tertinggal jauh. Menit ke-80, sepakan keras Hendra Bayauw masih melambung di atas mistar gawang Yoo Jae Hoon. Laga berakhir dengan kemenangan telak 6-0 Persipura.
Susunan pemain:
Persipura: Yoo Jae Hoon; Yustinus Pae, Ruben Sanadi, Ricardo Salampessy, Ian Kabes (Nerius Alom 86`), M. Tahir, Nelson Alom, Yan Pietr (Ricardo Silva 58`), Prisca Womsiwor (Ricky Kayame 76`), Boaz Solossa, Addison Alves.
Mitra Kukar: Joko Ribowo; Zikri Akbar, Saepulloh Maulana, Seftia Hadi (Joko Sidik), Abdul Gamal, Arpani (Andre Prakoso 33`), Inkyun Oh, Anindito, Hendra Bayauw, Manieaga Suwardi, Marclei Cesar (Aldino Herdianto 46`).
Baca Kelanjutan Pesta Gol, Persipura Tumbangkan Mitra Kukar : http://ift.tt/2sxj144Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pesta Gol, Persipura Tumbangkan Mitra Kukar"
Posting Komentar